x

Inter Milan Kena Karma, Alessandro Bastoni Disasar Manchester United

Senin, 23 Oktober 2023 23:46 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Juni Adi
Inter Milan kena karma karena Alessandro Bastoni jadi sasaran Alessandro Bastoni kini disasar raksasa Liga Inggris, Manchester United, di bursa transfer 2024. FOTO: Alessandro Bastoni

FOOTBALL265.COM - Inter Milan kena karma karena Alessandro Bastoni jadi sasaran Alessandro Bastoni kini disasar raksasa Liga Inggris, Manchester United, di bursa transfer 2024.

Manchester United adalah klub Liga Inggris yang bakal memperkuat lini belakang di bursa transfer selanjutnya, termasuk gaet Alessandro Bastoni dari Inter Milan.

Baca Juga

The Red Devils, julukan Manchester United, semakin serius untuk mendatangkan Alessandro Bastoni dari Inter Milan jelang bursa transfer tahun depan.

Hal tersebut dikarenakan lini belakang Manchester United membutuhkan kedalaman skuat dalam waktu dekat ini.

Keadaan itu tidak terlepas dari cedera yang dialami oleh Lisandro Martinez dan Luke Shaw. Serta, kondisi Raphael Varane yang rentan terkena cedera.

Selain itu, Manchester United bermaksud untuk menambal permainan Victor Lindelof dan Harry Maguire yang dinilai belum stabil.

Baca Juga

Maka tak ayal jika, Manchester United lantas memasukkan nama Bastoni ke dalam radar pemain yang ingin diboyong pada bursa transfer berikutnya.

Dilansir dari Fichajes, Inter Milan memang tidak memiliki maksud untuk melepaskan Alessandro Bastoni ke Manchester United.

Namun, Alessandro Bastoni mempunyai ide untuk terus meningkatkan permainannya di masa depan. Sehingga, Manchester United dinilai sebagai salah satu opsi.

Lantas, mengapa ketertarikan Manchester United untuk merekrut Alessandro Bastoni pada bursa transfer berikutnya disebut sebagai karma bagi Inter Milan.

Baca Juga

1. Inter Milan Telah Datangkan Yann Bisseck

Yann Aurel Bisseck, resmi diperkenalkan Inter Milan. (Foto: Instagram@inter)

Il Nerazzurri, julukan Inter Milan mendatangkan Yann Bisseck dari klub divisi pertama Liga Denmark, Aarhus GF, pada bursa transfer musim panas lalu.

Tepatnya pada 12 Juli 2023, Inter Milan mendapatkan tanda tangan Yann Bisseck dengan biaya sebesar 7 juta euro, atau setara Rp121,6 miliar.

Baca Juga

Posisi yang dimiliki oleh Yann Bisseck sama seperti dengan pos yang ditempati oleh Alessandro Bastoni, yakni bek tengah.

Awalnya kedatangan bek berpaspor Jerman tersebut dimaksudkan untuk menjadi pelapis Alessandro Bastoni.

Namun, Bisseck diprediksi bisa menjadi pengganti jika Alessandro Bastoni memutuskan untuk hengkang dari Inter Milan.

Tak hanya bermaksud mendatangkan Bastoni dari Inter Milan, tetapi Manchester United ingin menggaet Sacha Boey.

Baca Juga

Pemain Galatasaray, Sacha Boey, berguna untuk menambah kedalaman skuat posisi bek kanan Manchester United.

Tak main-main, Manchester United dilaporkan sudah mengirimkan perwakilan mereka, scouting, untuk memantau bakat Sacha Boey.

Hal tersebut tidak terlepas dari fakta bahwasanya pemain berpaspor Prancis tersebut dianggap sebagai salah satu bek muda potensial.

Hanya saja, Manchester United tidak sendirian dalam perburuan Sacha Boey, mengingat Arsenal juga berminat kepada sang pemain. Maka, The Red Devils harus memaksimalkan kedatangan Alessandro Bastoni.

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedInter MilanLiga InggrisBerita TransferBerita Bursa TransferAlessandro Bastoni

Berita Terkini