x

Termasuk AC Milan dan Inter, 8 Klub 'Monster' Eropa Siap Tampung Santiago Gimenez

Senin, 6 November 2023 03:08 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Sebanyak delapan klub besar Eropa, termasuk AC Milan dan Inter Milan, saling sikut demi memperebutkan predator Feyenoord, Santiago Gimenez, di bursa transfer.

FOOTBALL265.COM - Sebanyak Delapan klub besar Eropa, termasuk AC Milan dan Inter Milan, saling sikut hanya demi memperebutkan predator Feyenoord, Santiago Gimenez, di bursa transfer.

Nama Santiago Gimenez ternyata berhasil menarik perhatian tujuh klub yang siap menjemputnya di bursa transfer Januari 2024. Hal ini tentu membuat pihak Feyenoord dengan senang hati melepasnya.

Baca Juga

AC Milan

AC Milan menjadi yang paling pertama dikaitkan dengan Santiago Gimenez. Sama seperti Inter, Milan juga sedang krisis penyerang.

Olivier Giroud sudah terlalu uzur untuk terus dimainkan, sedangkan Luka Jovic juga sampai sekarang belum memberikan kontribusi yang berarti.

Saat ini, Milan atau Rossoneri belum melakukan langkah apapun untuk mendekati Santiago Gimenez. Sebab, Feyenoord dikabarkan meminta 50 juta euro.

Inter Milan

Inter Milan saat ini sedang sangat kekurangan striker. Mereka hanya bisa mengandalkan Lautaro Martinez dan Marcus Thuram di lini depan.

Baca Juga

Inter atau Nerazzurri beberapa kali dikabarkan mengincar Santiago Gimenez. Namun, tampaknya sang pemain bukan prioritas mereka.

Sebab, mereka belakangan ini dikabarkan lebih dekat ke bomber Porto yang bernama Mehdi Taremi, yang sudah sepakat ke Giuseppe Meazza.

Juventus

Juventus menjadi pihak ke-3 dalam skenario perebutan Santiago Gimenez. Alasannya mengejutkan, yakni untuk menggantikan Dusan Vlahovic.

Juve FC melaporkan bahwa Si Nyonya Tua siap melepas Dusan Vlahovic yang saat ini jadi rebutan Arsenal, Manchester United, dan Chelsea.

Baca Juga

1. Napoli

Santiago Gimenez di laga Feyenoord vs Shakhtar Donetsk (17/03/23).

Santiago Gimenez juga dikabarkan masuk radar Napoli. Hal ini tidak mengherankan kalau melihat striker mereka, Victor Osimhen, sedang jadi rebutan banyak klub.

Namun, tampaknya Napoli masih akan berusaha untuk mempertahankan Osimhen dan tidak terburu-buru dalam mendekati Gimenez.

Baca Juga

Lazio

Lazio juga turut masuk dalam perebutan Gimenez untuk bursa transfer 2024. Rumor ini muncul setelah Feyenoord mengalahkan mereka 3-1 di Liga Champions 2023/24.

Di laga pada Rabu (25/10/23), Gimenez berhasil mencetak brace di menit 31' dan 74'. Performanya dalam membobol gawang Lazio membuat mereka berminat padanya.

Barcelona

Barcelona dikabarkan tertarik dengan Santiago Gimenez lantaran penampilan sang pemain mirip mantan mereka, Luis Suarez.

Oleh karena itu, Barcelona langsung mengirimkan pemandu bakat ke Feyenoord demi memantau perkembangan Gimenez.

Baca Juga

Real Madrid

Tidak mau kalah dengan rival abadinya itu, Real Madrid ikut memantau permainan dari Santiago Gimenez sebelum mendekatinya.

Hal ini tampaknya mereka lakukan untuk mengantisipasi gagalnya perekrutan Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain.

Tottenham Hotspur

Klub terakhir yang meminatinya adalah Tottenham Hotspur, yang tampaknya masih terus mencari pengganti terbaik dari Harry Kane yang gabung Bayern Munchen.

Morris Pagniello, yang merupakan perantara FIFA untuk Gimenez, mengatakan pada Tuttomercatoweb bahwa untuk saat ini, Madrid dan Tottenham menjadi dua tim yang paling dekat dengan sang pemain.

Baca Juga
Bursa TransferReal MadridBarcelonaAC MilanInter MilanJuventusTottenham HotspurNapoliLazioFeyenoordLiga ItaliaBerita Bursa TransferSantiago Gimenez

Berita Terkini