Hojlund Cedera, Ten Hag Bisa Beri Kesempatan ke 3 Mesin Gol di Akademi Man United
FOOTBALL265.COM – Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, tengah diterpa kabar tak mengenakkan seiring cederanya Rasmus Hojlund.
Penyerang asal Denmark itu harus ditarik keluar di menit ke-79 dan digantikan Anthony Martial saat Manchester United unggul 1-0 atas Luton Town.
Belum diketahui cedera apa yang menimpa Rasmus Hojlund. Saat ini, pihak klub sendiri tengah melakukan pemeriksaan secara menyeluruh.
“Untuk sekarang kami belum bisa memastikan apapun. Sudah dilakukan pemeriksaan namun hasilnya baru bisa disimpulkan 24 jam mendatang," kata Erik ten Hag soal cedera Hojlund.
Cederanya penyerang berusia 20 tahun itu pun menjadi kabar tak mengenakkan. Sebab, Man United hanya menyisakan satu penyerang murni yakni Anthony Martial.
Meski begitu, Ten Hag tampaknya tak perlu panik. Sebab, ia masih bisa mencomot 3 mesin gol Man United di akademi untuk mengisi absennya Hojlund. Siapa saja para pemain itu?
1. Victor Musa
Dari tim U-18 Manchester United, ada nama penyerang tajam yang tak bisa diabaikan Ten Hag begitu saja, yakni Victor Musa.
Penyerang berusia 17 tahun ini tengah mencuri perhatian karena telah menjaringkan 5 gol dari dari 8 pertandingan di Liga Inggris U-18 2023/2024.
Pemain kelahiran Spanyol ini sejatinya berposisi asli sebagai winger kiri. Tapi di tim U-18, ia lebih banyak ditaruh di pos penyerang tengah.
Secara keseluruhan, Victor Musa telah mencetak total 11 gol dan 2 assist dari 29 pertandingan yang ia mainkan bersama tim U-18.
Dengan kontribusinya itu, Victor Musa pun layak dilirik Ten Hag untuk dimainkan di tim utama dan juga sebagai antisipasi andai Hojlund cedera.
1. 2. Joe Hugill
Nama Joe Hugill sudah menjadi perbincangan usai secara mengejutkan meninggalkan Liverpool dan bergabung dengan Manchester United.
Penyerang berusia 20 tahun itu dikenal sebagai penyerang tajam sejak level akademi hingga kini dirinya bermain bersama tim U-21 di Liga Inggris 2 2023/2024.
Di musim ini saja, Joe Hugill telah mencetak 7 gol dari 11 laga di Liga Inggris 2 2023/2024 dan juga di EFL Trophy melawan tim-tim senior dari kasta ketiga.
Secara performa, Joe Hugill sudah mencatatkan 30 gol dan 3 assis dalam 56 penampilan bersama tim U-21 dan telah mencetak 18 gol dan 4 assist di tim U-18.
Dengan postur 188 cm, Joe Hugill bisa mengisi kekosongan yang ditinggalkan Hojlund musim ini jika cederanya terbilang parah.
3. Ethan Wheatley
Kembali ke tim U-18 nya, Man United punya jagoan di lini serang pada sosok Ethan Wheatley yang baru berusia 17 tahun.
Pemain kelahiran Stockport ini mampu mencuri perhatian di musim 2023/2024 ini usai mencetak 5 gol dan 2 assist dari 11 penampilan.
Penampilannya itu bahkan sempat membuatnya naik kelas ke tim U-21 yang berlaga di EFL Trophy. Dengan kata lain, ia dianggap sudah layak bermain bersama senior-seniornya.
Secara keseluruhan, Ethan Wheatley sudah mencetak 10 gol dari 29 penampilan bersama tim U-18, U-19, dan juga tim U-21.
Meski belum teruji, tak ada salahnya Man United mempercayakannya dan memberinya menit bermain untuk mengisi pos yang ditinggalkan Hojlund.