x

Viral Bambang Suryo Nongol di Liga 3, PSSI Jateng Selidiki Wasit yang Bertugas

Senin, 13 November 2023 11:41 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Indra Citra Sena
Bambang Suryo menilai sanksi seumur hidup dari Komdis PSSI sebagai dagelan bola versi baru. Lantaran menjatuhkan sanksi serupa dgn berbeda kasusnya.

FOOTBALL265.COM - Asprov PSSI Jawa Tengah langsung membuat surat edaran setelah viral Bambang Suryo menonton pertandingan Liga 3 2023 regional, Minggu (12/11/23). Seluruh ofisial pertandingan juga langsung dipanggil.

Bambang Suryo merupakan sosok yang pernah menjadi tersangka kasus pengaturan pertandingan. Dia dijatuhi sanksi larangan beraktivitas seumur hidup di sepak bola oleh Komdis PSSI.

Baca Juga

Kehebohan datang ketika Bambang Suryo menyaksikan pertandingan Liga 3 Jawa Tengah antara Persip Pekalongan melawan Sragen United di Stadion Hoegeng Pekalongan.

Bambang Suryo ternyata masuk ke salah satu tribun di Stadion Hoegeng. Namun, dia tak menyaksikan sampai pertandingan berakhir.

Bambang Suryo diusir suporter Persip Pekalongan yang mengenali wajahnya. Pihak keamanan juga harus turun tangan untuk mengamankannya dari kejaran suporter.

Setelah kejadian ini viral, Asprov PSSI Jawa Tengah langsung bergerak. Ketua Umum Yoyok Sukawi, pun memanggil seluruh perangkat pertandingan.

Baca Juga

Perangkat pertandingan terdiri dari Haryono (pengawas pertandingan), Bachtiar Eric Winaldy (wasit utama), Juni Priyanto (asisten wasit 1), Rizki Pauzi (asisten wasit 2) dan Muhammad Restu (wasit cadangan).

"Hari ini jam 11.00 WIB kami akan memanggil wasit yang bertugas untuk dimintai keterangan dan apabila ada indikasi yang tidak baik akan kami tindak," kata Yoyok Sukawi, Senin (13/11/23).

Yoyok Sukawi juga langsung menjalin komunikasi dengan PSSI pusat. Dia tak ingin masalah ini hanya menjadi urusan dari asosiasi provinsi saja.

"Kami akan melapor ke PSSI pusat karena hadirnya sosok BS (Bambang Suryo) ini supaya ada langkah juga dari pusat," tutur Yoyok Sukawi.

Baca Juga

Yang lebih tegas lagi, Asprov PSSI Jawa Tengah bakal menyurati seluruh peserta Liga 3 serta asosiasi kota dan kabupaten. Ada kewajiban menolak sosok yang identik dengan mafia pertandingan masuk ke stadion.

"Kami akan membuat surat edaran ke semua peserta klub Liga 3 dan Askot Askab untuk berhati-hati dan meminta kawan-kawan daerah menolak sosok yang ditengarai menjadi mafia masuk ke area stadion," papar Yoyok.

Diserbu Suporter Persip

Jalannya pertandingan Persip Pekalongan melawan Sragen United berakhir dengan skor 2-2. Rizka Fathurrahman membawa Sragen United menyamakan skor menjadi 2-2 pada menit ke-87.

Sebelum Rizka mencetak gol, Persip memimpin via brace Haezel (30' dan 53'). Aksi tersebut membalas gol Sragen United yang dicetak pemain pinjaman dari PSIS, Farrel Arya (10').

Baca Juga

Usai pertandingan ini, suporter Persip menyerbu akun Instagram Sragen United. Mereka kecewa karena wasit diklaim kerap menguntungkan kubu tamu.

Sebagian dari mereka menuding Bambang Suryo hadir di Pekalongan untuk membantu Sragen United, namun tudingan itu tak disertai bukti konkret, sehingga tak direspons.

Bagi Sragen United, hasil imbang ini menjadi raihan positif kedua usai menahan PPSM Magelang dengan skor 2-2 di Magelang. Mereka akan menjadi tuan rumah menjamu Persip dan PPSM dalam dua laga tersisa di Grup F Liga 2 2023 zona Jateng.

Baca Juga
Persip PekalonganPengaturan Skor Pertandingan (match fixing)Bambang SuryoLiga IndonesiaLiga 3Yoyok SukawiBola IndonesiaAsprov PSSI Jawa Tengah

Berita Terkini