x

Risto Vidakovic Mulai Tebar Janji, PSS Sleman Incar Barito Putera

Kamis, 23 November 2023 18:29 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Isman Fadil
Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic.

FOOTBALL265.COM - Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic, mulai menebar janji jelang lanjutan Liga 1 2023-2024. Tim Elang Jawa mencoba bangkit dengan mengincar Barito Putera di Stadion Maguwoharjo, Minggu (26/11/23).

Risto Vidakovic datang dengan beban berat sebagai pengganti Marian Mihail. PSS sudah 10 pertandingan beruntun tak merasakan kemenangan.

Baca Juga

Rentetan hasil imbang dan seri menempatkan PSS di posisi ke-14 dengan 20 poin. PSS hanya terpaut dua poin saja dari Arema FC yang ada di zona degradasi.

Situasi semakin berat karena PSS akan melakoni tiga partai kandang tanpa dukungan suporter setianya. Situasi ini berlaku mulai laga kandang melawan Barito Putera.

Baca Juga

Meski begitu, Risto Vidakovic tak mau menyerah dengan keadaan. Pelatih asal Serbia ini mulai menebar janji untuk membawa PSS bangkit dari keterpurukan.

"Hukuman itu tentu merupakan sebuah hambatan besar untuk PSS bermain tanpa suporter. Terlebih, kami juga sedang dalam situasi yang sulit," kata Risto Vidakovic.

Baca Juga

"Meskipun tanpa dukungan secara langsung dari suporter, kami akan mencoba melakukan segala usaha yang kami bisa untuk membuat mereka bangga dan bahagia," sambungnya.

Risto melihat PSS telah berprogres dan bisa semakin bagus dalam 15 partai tersisa. Salah satu hal yang sempat menghambat PSS adalah ketiadaan beberapa pemain asing.

Baca Juga

Kini, PSS sudah memiliki Elvis Kamsoba. Pemain Timnas Burundi itu punya kualitas bagus karena sempat lama di Australia dan terakhir berkarier di Iran bersama tim Sepahan.

PSS Sleman juga akan mendatangkan satu penyerang asing lagi. Sosok pengganti Yevhen Bokhashvili ini disebut-sebut juga berasal dari Afrika, tepatnya Sudan Selatan.

Baca Juga

Sosok yang diungkap akun twitter Indostransfer itu bernama Ajak Chol Riak. Sebelum ini, dia bermain di kompetisi semi profesional di Victoria, Australia, bersama tim South Melbourne.

"Saya pikir kami perlu meningkatkan kinerja kami secara umum. PSS harus berada pada level maksimal untuk mengubah situasi ini," ucapnya.

Tanpa Ricky Cawor

Hanya saja, dalam pertandingan melawan Barito Putera nanti, PSS Sleman tak diperkuat Ricky Cawor. Dalam surat Komdis PSSI yang dikirimkan ke PSS Sleman, Ricky dijatuhi larangan bermain empat pertandingan.

Sanksi itu terkait dengan tindakan Ricky Cawor melempar bola ke arah asisten wasit dalam pertandingan melawan Persis Solo. PSS kini dalam upaya melakukan banding.

"Mengenai hukuman Cawor juga kami sudah melakukan banding karena dari Cawor juga mengakui hal tersebut tidak sengaja ia lakukan dengan maksud membuang bola," ucap Presiden Direktur PT PSS, Gusti Randa.

Gusti Randa menilai Ricky Cawor merupakan pemain penting bagi PSS Sleman. Mantan pemain Persija Jakarta itu sudah mencetak lima gol dari 17 pertandingan.

"Kami akan sangat dirugikan jika kehilangan Cawor di empat pertandingan dan semoga banding tersebut bisa dikabulkan," sambung Gusti Randa.

Hokky Caraka kembali jadi harapan PSS Sleman saat melawan Barito Putera. Hokky Caraka baru saja kembali dari Timnas Indonesia setelah dimainkan melawan Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Penyerang 19 tahun ini sudah mencetak dua gol di Liga 1 2023-2024. Hokky memulai harapan baru dengan pasokan bola-bola matang dari Elvis Kamsoba dari sektor kiri.

PSS SlemanLiga 1Risto Vidakovic

Berita Terkini