Inter Milan Kedatangan 'Pemain Baru' Jelang Kontra Lazio
FOOTBALL265.COM - Inter Milan mendapat angin segar jelang menghadapi Lazio pada pekan ke-16 Liga Italia 2023/2024, akhir pekan ini.
Liga Italia 2023/2024 akan menggelar rangkaian pertandingan pekan ke-16 pada akhir pekan ini. Salah satu duel yang akan tersaji adalah Lazio vs Inter Milan.
Partai yang akan berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, pada Senin (18/12/23) pukul 02.45 WIB tersebut diprediksi akan berjalan sengit karena akan mempertemukan dua tim peringkat 10 besar di Liga Italia.
Jelang menghadapi Lazio, Inter Milan mendapatkan angin segar. Salah satu pemain andalan mereka, Benjamin Pavard, dapat kembali diturunkan usai menepi akibat cedera.
Benjamin Pavard sendiri didatangkan Inter Milan dari Bayern Munchen pada bursa transfer musim lalu. Pemain Timnas Prancis tersebut pun langsung menjadi favorit pelatih Simone Inzaghi.
Sayang, Benjamin Pavard terpaksa menepi sejak 4 November akibat mengalami cedera saat melawan Atalanta.
Kini, lebih dari sebulan berselang, kondisi Benjamin Pavard kian membaik. Dilansir dari Sempre Inter, sang pemain disebut telah mengikuti sesi latihan pada hari Jumat, yang menjadi pertanda bahwa sang pemain telah siap diturunkan.
Simone Inzaghi sendiri dikabarkan akan melakukan beberapa peninjauan sebelum memutuskan apakah sang pemain akan turun pada pertandingan melawan Lazio.
Kembalinya Benjamin Pavard jelas merupakan keuntungan untuk Inter Milan. Pasalnya, pemain berusia 27 tahun tersebut terbukti menjadi sosok bek tengah andal yang selama ini dinanti-nantikan Interisti.
Dengan kondisi ini, bukan tidak mungkin Inter Milan berhasil membawa pulang tiga poin sekaligus memperkokoh posisi mereka di puncak klasemen sementara.
1. Prediksi Lazio vs Inter Milan
Tak hanya menyuguhkan penampilan impresif di Liga Italia, Lazio dan Inter Milan juga mencatat performa mengagumkan di kompetisi Eropa. Hal ini kian menambah gengsi pertandingan yang mempertemukan dua klub sarat tradisi tersebut.
Lazio dan Inter Milan sama-sama baru dipastikan menjadi runner-up fase grup Liga Champions 2023/2024 pada pertengahan pekan lalu.
Lazio lolos sebagai runner-up Grup E usai kalah 0-2 di markas Atletico Madrid. Sedangkan Inter Milan lolos sebagai runner-up Grup D usai ditahan imbang Real Sociedad 0-0.
Keduanya pun sama-sama ngotot merebut tiga angka. Lazio ingin merangkak naik dari papan tengah, sedangkan Inter Milan membutuhkannya untuk bertahan di puncak klasemen.
Pekan lalu, Lazio bermain imbang 1-1 di kandang Hellas Verona. Gol Lazio disumnbang oleh Mattia Zaccagni.
Sementara, Inter Milan menang telak 4-0 atas Udinese lewat gol yang dicetak oleh Hakan Calhanoglu, Federico Dimarco, Marcus Thuram, dan Lautaro Martinez.
Kali ini, Inter Milan sedikit lebih diunggulkan dibanding tuan rumah. Pasalnya, Nerazzurri melalui sembilan laga terakhirnya di Serie A tanpa tersentuh kekalahan.
Inter Milan juga unggul jika melihat rekor pertemuan kedua tim dalam 5 kesempatan terakhir. Rival sekota AC Milan tersebut sukses membukukan 3 kemenangan, sedangkan 2 kemenangan lainnya menjadi milik Lazio.
Menariknya, 3 kemenangan Inter Milan diraih di kandang. Pun demikian dengan 2 kemenangan Lazio yang didapat saat bermain di Stadion Olimpico.
Melihat kondisi ini, peluang Inter Milan memenangi laga dengan kemenangan tipis agaknya cukup besar terjadi.