34 Negara Turut Serta Memeriahkan CMWC 2019 di Jakarta
FOOTBALL265.COM - Cycle Messenger World Championships (CMWC) merupakan acara kejuaraan kurir sepeda yang melibatkan sejumlah negara yang diadakan setiap tahunnya. Pada CMWC 2019 ke-27 ini, Indonesia terpilih sebagai tuan rumah pertama di Asia, yang berpusat di Jakarta.
Salah satu panitia CMWC 2019, Septian, mengatakan bahwa Jakarta terpilih setelah memenangi vote di CMWC 2017, yang mana pemilihan tuan rumah harus dipilih dua tahun sebelumnya.
“Waktu CMWC 2017, Jakarta berhasil mengungguli vote sebagai tuan rumah yang akhirnya kejadian tahun ini,” katanya saat ditemui di acara CMWC 2019, Jiexpo Kemayoran, Jumat (23/08/19).
CMWC 2019 di Jakarta ini berhasil mengumpulkan 250 peserta dari 34 negara, dan Brasil termasuk negara paling jauh.
“Total sekitar 250 orang dari 34 negara dan paling jauh dari Brasil,” tuturnya.
Acara CMWC diadakan dengan tujuan memberi pengetahuan kepada masyarakat bahwa kurir sepeda itu ada di setiap negara, hingga mereka bisa diakui keberadaannya.
“CMWC memberi pengetahuan, kalau di sini ada kurir sepeda yang ada hampir di seluruh dunia, yang mungkin gak banyak orang juga yang tahu, dan kita ada gitu,” jelasnya.
Persiapan CMWC 2019 dimulai dari welcoming party yang diadakan di Bali selama tiga hari, dan berlanjut ke tahap registrasi, kualifikasi, dan final di Jakarta, 21-26 Agustus 2019.
“Untuk prosesnya, bahkan dimulai dari welcoming party yang ada di Bali pekan lalu selama tiga hari, dan dilanjut registrasi di Jakarta, dan sampai akhirnya nanti, hari Senin,” terangnya.
“Sejauh ini semua berjalan lancar sih, alhamdulillah,” tutupnya.
Penulis: Karina Kusuma Wijaya