x

Foreman: Kami Tidak Butuh Mike Tyson Kembali ke Ring

Jumat, 1 Mei 2020 23:22 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Isman Fadil

FOOTBALL265.COM - Baru-baru ini dunia tinju sedang dihebohkan dengan pernyataan Mike Tyson yang ingin kembali ke atas ring untuk melakukan pertarungan.

Mantan juara dunia tinju kelas berat tersebut bahkan sudah melakukan latihan setiap hari demi bisa memperoleh kemenangan seperti saat ia masih muda.

Baca Juga
Baca Juga

Namun pertarungan yang diharapkan Mike Tyson adalah pertandingan amal yang nantinya uang dari penjualan tiket maupun sponsor akan disumbangan ke yayasan tuna wisma.

"Saya sudah berolahraga, saya sudah mencoba masuk ke dalam ring, saya pikir saya akan mengotak-atik beberapa gerakan dan mendapatkan bentuk tubuh ideal," kata Mike Tyson dilansir dari talksport.

"Saya ingin pergi ke gym dan mendapatkan bentuk tubuh untuk dapat mengepak tiga atau empat ronde untuk beberapa kegiatan amal dan lainnya," ucapnya menambahkan.

Namun sepertinya keinginan Mike Tyson tersebut ditolak oleh George Foreman yang juga merupakan eks juara dunia tinju kelas berat.

Baca Juga
Baca Juga

George Foreman menyarankan supaya mantan petinju dengan ciri khas permainan brutal itu tidak lagi naik ke atas ring.

"Tyson telah melakukan banyak hal hebat untuk tinju. Tidak perlu lagi naik ring. Dia berada di Hall of Fame, dan pemukul yang hebat," ujar Foreman.

Mike TysonGeorge ForemanTinju

Berita Terkini