Oscar De La Hoya, Pensiunan Juara Tinju Dunia yang Tantang McGregor
FOOTBALL265.COM - Mengenal Oscar De La Hoya, pensiunan juara tinju dunia yang berani menantang bertanding petarung top MMA, Conor McGregor.
Salah satu legenda dalam olahraga tinju dunia adalah Oscar De La Hoya. Petinju asal Amerika Serikat ini sempat meraih medali emas pada Olimpiade Barcelona 1992.
Dilahirkan dari keluarga petinju membuat pria kelahiran Februari 1973 tersebut mempunyai nama yang cukup terkenal di dunia bahkan hingga habis masa emasnya.
Pada pertandingan terakhir sebelum pensiun, De La Hoya bertemu dengan Manny Pacquiao yang ditutup dengan kekalahan di ronde kedelapan.
Setelah pensiun, Oscar De La Hoya mulai mendirikan sebuah firma untuk petinju kelas dunia bernama Golden Boy Promotions, dan berhasil mencetak petarung-petarung ternama.
Meski sudah gantung sarung tinju pada 2008, belakangan legenda yang satu ini mulai menunjukkan taringnya lagi dan berniat kembali naik ring.
Terbukti, beberapa waktu yang lalu saat diwawancarai, Oscar De La Hoya mengaku berani untuk bermain dua ronde di dalam ring tinju melawan McGregor.
Oscar De La Hoya menantang petarung Ultimate Fighting Championship (UFC) asal Irlandia itu saat berbicara kepada CBS Sports State of Combat podcast.
Bahkan De La Hoya menyebut bisa mengalahkan Conor McGregor dalam dua ronde pertarungan. Memiliki rekor menang hingga 39 kali dan hanya enam kali kalah, membuat sang legenda tinju berani memberikan tantangan.
Semasa berkarier, De La Hoya juga merupakan petinju yang telah meraih 10 kali gelar juara dunia pada enam kelas berbeda. Sebuah prestasi yang ia anggap layak sebagai bahan pertimbangan untuk menantang McGregor.
Menanggapi tantangan tersebut, McGregor diketahui bakal menyanggupinya. Hal ini dibuktikan dengan adanya cuitan di Twitter milik McGregor yang tertulis, “I accept your challenge, Oscar De La Hoya.”
Dengan terjawabnya tantangan tersebut, besar kemungkinan jika kedua legenda ini bertemu dalam satu ring. Meski demikian, hingga saat ini belum ada informasi kapan pertandingan antara McGregor vs De La Hoya akan digelar.
Walau belum pasti terjadi, namun kubu The Golden Boy tampak serius mempersiapkan diri, bahkan Oscar De La Hoya disebutkan tidak pernah berhenti berlatih.
De La Hoya mengaku bahwa di dalam dirinya. Da masih sangat mencinta tinju dan kerap berlatih hampir setiap hari meski sudah pensiun dan menjadi modal penting andai benar-benar mendapat kesempatan bertarung kembali.