x

Selain Shannon Briggs, Ini Sosok Tak Terduga yang Jadi Lawan Mike Tyson

Sabtu, 20 Juni 2020 09:43 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Frank Bruno, calon lawan Mike Tyson

FOOTBALL265.COM – Hingga saat ini petinju yang akan menjadi lawan Mike Tyson untuk pertarungan amal masih menjadi misteri. Namun Frank Bruno dikabarkan akan berhadapan dengan sang legenda kelas berat.

Sejumlah petinju ternama seperti Evander Holyfiled, kemudian Shannon Briggs, kini gantian Frank Bruno yang dikabarkan akan menjadi lawan Si Leher Beton yang akan turun gunung dan melakukan comeback di sebuah laga amal.

Berita tersebut mencuat setelah Bruno memamerkan otot kekarnya dalam sebuah potret di mana ia tengah berlatih dengan meninju sand sag, dengan tubuhnya nampak tak mengalami banyak perubahan meski usianya hampir menginjak 60 tahun.

Baca Juga
Baca Juga

Unggahannya tersebut pun membuat para penggemar olahraga tinju berspekulasi bahwa veteran kelas berat tersebut juga akan comeback dan melawan Mike Tyson di pertarungan trilogy atau duel untuk ketiga kalinya.

Melansir dari laman Sun Sports, kedua petinju kelas berat tersebut sebelumnya sudah dua kali berduel, dengan Tyson selalu sukses mengalahkan Bruno yakni pada pertarungan perebutan kelas berat WBC, WBA dan IBF pada Februari 1989.

Kemudian pada laga rematch, Bruno kembali gagal mempertahankan gelar juara kelas berat WBC-nya usai KO hanya dalam tiga ronde pada Maret 1996, atau setelah Tyson resmi keluar dari penjara karena kasus pelecehan seksual.

Baca Juga
Baca Juga

Bruno diketahui memiliki catatan rekor 40-5-0 selama karier profesionalnya. Pertarung yang memulai debutnya pada 1982 ini memutuskan pensiun usai kekalahannya atas Iron Mike pada tahun 1996.

Meski demikian, Frank Bruno belum memberikan konfrimasi terkait desas-desus yang beredar mengenai akan melakukan comeback dan bertarung dengan mantan musuhnya tersebut.

Begitu pula dengan Mike Tyson yang saat ini masih bungkam terkait siapa yang akan menjadi lawannya. Meskipun tersiar kabar bahwa Shannon Briggs akan menjadi lawan Mike Tyson di laga comeback nanti, namun di mana serta kapan laga comeback-nya akan berlangsung masih belum diketahui.

Mike TysonFrank BrunoBerita OlahragaBerita SportBerita TinjuShannon Briggs

Berita Terkini