Diminta Bantu LeBron Perkuat Lakers, Begini Jawaban Kobe Bryant

Jumat, 22 Maret 2019 14:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Yohanes Ishak
© GettyImages
LeBron James pemain LA Lakers Copyright: © GettyImages
LeBron James pemain LA Lakers

FOOTBALL265.COM – Kobe Bryant melontarkan reaksi mengejutkan setelah ia diminta kembali ke mantan klubnya Los Angeles Lakers untuk bermain bersama LeBron James.

Bryant, sudah tak diragukan lagi, merupakan legenda sejati Lakers. Selama 20 tahun kariernya di tim asal California, Bryant memenangkan lima trofi kejuaraan NBA.

Legenda berusia 40 tahun itu mengakhiri kariernya pada tahun 2016, namun ia sempat ditanyai seorang reporter mengenai kemungkinan dirinya kembali bermain di Lakers bersama LeBron.

Menurut berita sports, Sport Express, Bryant dengan tertawa menjawab pertanyaan tersebut, “Tidak. Itu hal yang mudah karena saya tidak ingin bermain lagi. Saya sudah pensiun.

Bisa dipahami, Lakers dalam kondisi terpuruk musim ini. LeBron yang datang dari Cleveland Cavaliers musim panas lalu tak mampu berbuat banyak untuk meloloskan timnya ke babak playoff.

Belum lagi cedera yang belum lama ini dialaminya. Lakers tanpa LeBron kala itu mengalami beberapa kekalahan beruntun yang membuat peringkat mereka terus merosot.

Melihat situasi tersebut, Bryant hanya bisa memberi saran kepada LeBron, “Anda harus terus berusaha. Masa-masa seperti ini bisa menjadi juara (NBA) sangat berharga.”

Ikuti Terus Berita Basket dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM