Cari Pelabuhan Baru, Carmelo Anthony Jadi Rebutan 4 Tim NBA

Sabtu, 24 Agustus 2019 18:40 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Getty Images
Carmelo Anthony kabarnya sedang jadi rebutan empat tim NBA. Copyright: © Getty Images
Carmelo Anthony kabarnya sedang jadi rebutan empat tim NBA.

FOOTBALL265.COM - Carmelo Anthony saat ini sedang mencari tim baru dan diperebutkan oleh empat tim NBA, yakni LA Lakers, LA Clippers, Portland Trail Blazers, dan Philadelphia 76ers.

Karier Carmelo Anthony di NBA mengalami penurunan setelah ia terbuang dari Houston Rockets. Pemain yang akrab dipanggil Melo ini tak dipakai Rockets usai menjalani 10 pertandingan di musim 2018/19.

Sejak terbuang dari Rockets, sampai saat ini Melo tak kunjung mendapatkan tim baru. Akan tetapi, menurut laporan dari ESPN, kini agen Carmelo Anthony sudah berbicara dengan empat tim terkait kemungkinan kembalinya Melo ke NBA di musim 2019/20.

Meski Melo mengalami penurunan untuk beradaptasi dengan tim baru, pebasket berusia 35 tahun ini bisa menambahkan kekuatan di lini ofensif.

Melo sendiri musim lalu masih mencetak cukup banyak poin. Meski bermain di bawah 30 menit, ia memiliki rata-rata 13,4 poin per pertandingan saat membela Houston Rockets.

Jika Melo bergabung ke LA Lakers, ia akan bermain dengan teman akrabnya, LeBron James lantaran keduanya memiliki hubungan yang dekat. Bahkan, LeBron sempat dijadikan kambing hitam saat Melo tak memiliki tim baru.

Di sisi lain, dari empat tim yang sedang melakukan pembicaraan dengan Carmelo Anthony, hanya Portland Trail Blazers yang ragu untuk membawanya.