FOOTBALL265.COM – Legenda hidup Detroit Pistons, Isiah Thomas, mengungkapkan 5 pemain basket favoritnya sepanjang masa. Uniknya, dalam daftar tersebut Thomas justru memasukkan nama pemain yang diketahui sangat tidak menyukainya.
Dalam episode terbaru Knuckleheads, Isiah Thomas, diminta menyebutkan 5 pemain basket NBA terbaik sepanjang masa menurut versinya. Thomas pun kemudian mengungkapkan daftarnya yang uniknya tidak melibatkan para pemain yang masih aktif bermain saat ini, bahkan pemain sekaliber Lebron James.
Satu nama besar lainnya yang juga gagal masuk ke dalam pemain terbaik versi Thomas itu adalah mendiang Kobe Bryant, yang baru saja meninggal dua bulan lalu. Padalah, Thomas diketahui pernah menyebut legenda Lakers itu sebagai salah satu pemain terbaik.
Thomas bahkan tak segan menyamakan Kobe dengan Michael Jordan dan menyebutnya sebagai pemain yang sangat mirip dengan legenda Bulls itu, baik di dalam lapangan maupun di luar lapangan.
Uniknya, Michael Jordan dikenal sebagai rival berat Thomas semasa keduanya masih aktif bermain di NBA. Kedua pemain tersebut memang kerap berduel di lapangan karena klub mereka, yakni Detroit Pistons dan Chicago Bulls, sering bertemu baik di musim reguler maupun playoff.
Jordan sendiri pernah mengakui ketidaksukaannya terhadap Thomas baik di dalam maupun di luar lapangan. Legenda Chicago Bulls itu bahkan sempat menolak kehadiran Thomas dalam The Dream Team 2002 dan keinginan tersebut pun terkabul.
Namun, rivalitas panas di antaranya keduanya ternyata tidak membuat Thomas enggan mengakui kehebatan Jordan. Pebasket dua kali gelar juara NBA itu memasukkan Jordan bersama legenda-legenda NBA lainnya seperti Kareem Abdul-Jabbar, Julius Irving, Larry Bird, dan sahabatnya Magic Johnson sebagai pemain terbaik versinya.
Thomas dan Magic Johnson diketahi berkawan sangat akrab dan bisa dibilang seperti saudara. Keduanya pun bahkan bisa dibilang sebagai point guard terbaik sepanjang sejarah NBA.
Isiah Thomas diketahui menghabiskan sepanjang karier bermainnya di NBA bersama Detroit Pistons, mulai dari tahun 1981 hingga 1994. Bersama klub tersebut, ia berhasil meraih kesuksesan besar dengan menjadi dua kali juara NBA dan menjadi MVP Final pada tahun 1990.
Legenda hidup Pistons ini juga tercatat 12 kali terdaftar sebagai pemain All Star. Pada tahun 2000 lalu, ia bahkan menerima kehormatan besar dengan dimasukkannya namanya ke Hall of Fame NBA.