FOOTBALL265.COM - Boston Celtics ganti menggasak Miami Heat dalam game keempat final NBA Wilayah Timur, Sabtu (26/09/20) pagi.
Tinggal butuh satu kemenangan lagi, Heat malah tampil di bawah harapan. Dalam laga yang berlangsung di AdventHealth Arena, sebetulnya Bam Adebayo dkk sudah langsung unggul di kuarter pertama dengan memimpin 26-18.
Celtics bahkan hanya mencatat 25 persen tembakan di kuarter pertama, statistik terburuk mereka di post-season NBA. Namun skuat asuhan Brad Stevens yang bertekad untuk memperpanjang napas di final Wilayah Timur ini, sukses mengubah keadaan di kuarter ketiga, unggul 92-83.
Alhasil, Boston Celtics sukses merebut game kelima dengan skor akhir 121-108 dan menipiskan ketertinggalan agregat menjadi 2-3 untuk keunggulan Heat.
Goran Dragic memimpin sumbangan poin untuk Heat, dengan catatan 23 poin, 4 rebound, dan 4 assist. Sementara di kubu lawan, Jayson Tatum tampil heroik dengan menyumbang 31 poin, 10 rebound, dan 6 assist.
Jayson. Tatum. Splash.@MiamiHEAT 75@celtics 86#NBAPlayoffs on ESPN pic.twitter.com/SYHCsDQSSg
— NBA (@NBA) September 26, 2020
Di belakang Tatum, Jaylen Brown menyusul dengan sumbangsih 28 poin dan total enam pemain Celtics menyumbang dua digit angka.
Celtics butuh permainan maksimal seperti ini lagi dalam dua laga ke depan jika menargetkan NBA Finals untuk pertama kalinya sejak 2010.
Dengan hasil ini, Miami Heat akan kembali melawan Boston Celtics di game keenam yang berlangsung Senin (28/09/20) mendatang, pukul 06.30 WIB.