3.7K
Usai Dapatkan Pemain Indonesia Patriot, Bali United Lepas Daniel Wenas
© Bali United
Tenaga Baru
Sebelum pengumuman ini, Bali United sudah mendapatkan tenaga baru. Bali United mengikat salah satu penggawa Indonesia Patriot, Putu J. Satria Pande.
Ada pula pemain berusia 18 tahun, Anak Agung Gede Agung Bagus Paramesvara. Pemain asal Klungkung ini pernah mengikuti seleksi Timnas Muda pada tahun lalu.
Selain kehadiran dua pemain muda tersebut, Bali United masih mempertahankan skuat lama. Nama-nama seperti Yerikho Tuasela, Ponsianus Nyoman Indrawan, Yosua, Lutfi Koswara, Tri Hartanto hingga Surliyadin masih dipertahankan.
Bali United kini sudah memulai persiapan menuju IBL 2022. Setelah gagal menembus babak playoff IBL 2021, Bali United sengaja bergerak lebih dahulu agar bisa berprestasi pada musim keduanya.