Jelang IBL 2022, Hangtuah Jakarta Resmi Datangkan 2 Pemain Asing Anyar
Pelatih Hangtuah, AF Rinaldo, menyebut empat alasan yang membuat dirinya tertarik merekrut Q Cotton. Pertama, kata pelatih yang akrab disapa Coach Inal itu, adalah pengalaman Cotton bermain di IBL.
Postur tubuh Cotton juga membuat Coach Inal kepincut dengan Cotton. Pemain 29 tahun ini juga sudah punya chemistry dengan pilar lokal yang ada di tim Hang Tuah.
“Dia juga salah satu pemain yang mendapat respek dari pemain asing yang lain waktu liga sebelum pandemi. Q Cotton bisa bermain di posisi 2, 3, bahkan 4. Dia sangat versatile, banyak posisi yang bisa dia mainkan. Tergantung nanti situasi di lapangan seperti apa,” ucap Coach Inal.
Selain dua pemain asing, dalam IBL Draft 2021 Hangtuah juga mengikat rookie dari Universitas Diponegoro, yakni Topo Adi Saputro. Pemain 22 tahun ini kerap bermain sebagai guard dengan postur 184 sentimeter.