FOOTBALL265.COM – Pebasket James Harden rela dipotong gajinya sebesar hampir $15 juta atau sekitar Rp224 miliar demi bertahan di timnya, Philadelphia 76ers.
Peraih All-Star sepuluh kali dan NBA Most Valuable Player (MVP) itu menandatangani kembali kontrak dengan Philadelphia 76ers sebagai agen bebas.
James Harden kabarnya akan meninggalkan Sixers di off-season ini setelah memilih keluar dari opsi hampir senilai $47 juta atau sekitar Rp703 miliar untuk musim 2022-2023 saat menjelang tenggat dibukanya jendela transaksi NBA pekan lalu.
Kini, pertanyaan yang tersisa adalah, "Berapa uang yang akan diterima Harden pada kesepakatan barunya dengan Sixers?"
Seperti yang dilaporkan kembali pada 30 Juni silam, kesepakatan antara James Harden dan Philadelphia 76ers ini berkaitan dengan penandatanganan pemain lain yang dilakukan tim divisi Atlantik tersebut.
Harden bersedia gajinya dipotong agar Sixers bisa meramu para roster selevel pesaing gelar juara NBA, yang memang sedang mereka butuhkan saat ini.
Seperti yang dilaporkan oleh Shams Charania dari The Athletic pada hari Jumat (08/07/22), Harden sudah sepakat gajinya dipotong $15 juta atau sekitar Rp224 miliar untuk musim depan.
Ia juga sudah berencana untuk menandatangani kontrak dua tahun dengan opsi pemain di Sixers pada tahun kedua.
Karena fleksibilitas dan kedermawanan Harden tersebut, Sixers kini dapat menandatangani P.J. Tucker, Danuel House Jr, dan Trevelin Queen di agen bebas.