FOOTBALL265.COM - Partai final ulangan akan kembali terjadi di Red Bull Basketball Championship (RBBC) 2023 seri Sumatra Utara (Sumut), yang mempertemukan SMA Methodist 2 Medan versus SMA Dr Wahidin Sudirohusodo Medan, Senin (22/05/23).
Kepastian itu didapat usai SMA Wahidin dan SMA Methodist 2 sukses mengalahkan lawan-lawan mereka di babak empat besar alias semifinal.
Bertanding di GOR Samudra, Medan, Minggu (21/05/23) malam, sang juara bertahan, SMA Methodist 2 sukses menghentikan tim tangguh SMA Sutomo 1 Medan di semifinal.
Lewat pertarungan ketat, sengit dan saling jual beli serangan, SMA Methodist 2 akhirnya sukses menyudahi perlawanan SMA Sutomo 1 dengan skor 44-32.
Usai laga, pelatih SMA Methodist 2 Medan, Jenny, mengapresiasi perjuangan anak didiknya yang kembali berhasil melaju ke partai puncak untuk dua kali beruntun.
Namun, Jenny meminta anak didiknya untuk tak mau anggap remeh calon lawan mereka, meski di final tahun lalu sukses mereka kalahkan di final RBBC edisi pertama seri Sumut.
"Yang pastinya kami siap untuk kembali melawan mereka di final. Persiapan kami cukup matang meski anak-anak kelas 12 kami sudah lulus," kata Jenny, usai laga.
"Tapi yang paling penting main yang benar, jangan sombong, defence di jaga dan yang terpenting jangan anggap sepele lawan. Intinya percaya diri, percaya teman dan tetap team work. Apalagi saya yakini mereka (SMA Wahidin) sangat berambisi membalas yang tahun lalu," sambungnya.
Sebelumnya, SMA Wahidin kembali berhasil melenggang ke partai puncak usai mengalahkan SMA Chandra Kumala Medan di semifinal dengan skor 44-36.
Selain partai final, hari terakhir RBBC 2023 seri Sumut juga mempertandingkan duel perebutan juara ketiga, antara dua tim yang kalah di semifinal yakni SMA Chandra Kumala kontra SMA Sutomo 1.
Sementara itu, Brand Manager Red Bull Indonesia, Johan Pasaribu, dalam kesempatan itu kembali mengingatkan kepada para peserta untuk tetap menjunjung nilai-nilai sportivitas olahraga.
"Sungguh luar biasa di hari kedua ini terutama di babak semifinal tadi. Tentunya kami ingatkan kembali agar adik-adik untuk tetap menjaga dan menjunjung sportivitas di final nanti," tutup Johan.