x

Rekap Hasil NBA: Thunder Gasak Celtics dengan Rekor, Career-High Giannis di Bucks Benamkan Wizards

Rabu, 4 Januari 2023 13:29 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Rekap hasil NBA hari ini, Rabu (04/01/22), menghadirkan tiga pertandingan yakni Oklahoma City Thunder vs Boston Celtics, Milwaukee Bucks vs Washington Wizards (Foto: REUTERS/Benny Sieu)

FOOTBALL265.COM - Rekap hasil NBA hari ini, Rabu (04/01/22), menghadirkan tiga pertandingan yakni Oklahoma City Thunder vs Boston Celtics, Milwaukee Bucks vs Washington Wizards, dan Utah Jazz vs Sacramento Kings.

Thunder bangkit dari dua kekalahan beruntun dengan membungkam Celtics 150-117 di Paycom Center.

150 poin adalah rekor franchise bagi Thunder tanpa overtime dan tidak tidak hanya itu, kedalaman bench mereka pun juga terlihat di sini.

Kemenangan besar ini justru mampu diraih oleh Josh Giddey dan kolega tanpa kehadiran Shai Gilgeous-Alexander.

Absennya Shai digantikan dengan sukses Thunder memiliki lima pemain dengan koleksi 20+ poin.

Baca Juga

Terakhir kali situasi serupa bagi OKC adalah pada 2019 lalu dan tentunya ini sebuah capaian luar biasa.

Giddey tampil paling subur berkat 25 poin berikut lima assist dan rebound. Point guard berpaspor Australia itu juga punya 66,7% field goal sekaligus 60% akurasi tembakan tiga angka dari lima percobaan.

Baca Juga

Boston Celtics dibuat mati kutu meski duo Jaylen Brown (29 poin) dan Jayson Tatum (27 poin) tetap bermain oke seperti biasanya.

Oklahoma City Thunder meski saat ini hanya terduduk di peringkat 12 wilayah barat NBA namun kolektifitas tim muda mereka patut diacungi jempol.

Terutama bagaimana akurasi mereka dari luar garis three point. 20 dari 40 attempts mereka tepat sasaran.

Baca Juga

1. Giannis Tampil Bengis, Jazz vs Kings Berakhir Dramatis

Giannis Antetokounmpo.

Beralih ke Fiserv Forum dimana ada Milwaukee Bucks yang sukses menghabisi Washington Wizards 123-113.

Ini adalah pembalasan dendam The Cream City pada tim yang sama setelah dua haru sebelumnya keok 95-118.

Giannis Antetokounmpo lagi-lagi menggila dengan 55 poin, 10 rebound, dan tujuh assist. Ini adalah career high untuk poin bagi The Greek Freak.

Meski kini timnya sedang dalam tren yang inkonsisten, namun big man asal Yunani itu tetap menampilkan performa kaliber MVP. Terbukti dalam tiga laga terakhir ia punya rataan 47,7 poin, 17,3 rebound, dan 6,3 assist.

Namun bukan hanya Giannis saja penggawa Bucks yang patut mendapat apresiasi. Brook Lopez dan Bobby Portis pun juga mengantongi double-double.

Baca Juga

Lopez mencetak 21 angka sekaligus 12 rebound sementara Portis 17 poin dan 13 board.

Partai ketiga hari ini, Utah Jazz vs Sacramento Kings, yang berkesudahan 115-117 juga tetap patut disimak terutama di detik-detik terakhir.

Baca Juga

De'Aaron Fox membawa Kings unggul saat waktu yang tersisa hanya 0,4 detik saja namun kemudian Lauri Markkanen melepaskan contested three yang masuk dan fans Jazz pun merayakannya.

Namun setelah menyaksikan tayangan ulang rupanya tembakan Markkanen tidak sah menjadi buzzer beater karena terlambat 0,1 detik dan kemenangan pun tetap bisa dibawa pulang oleh Kings.

Baca Juga

2. Rekap Hasil NBA Hari ini

Josh Giddey, pemain Oklahoma City Thunder. FOTO: REUTERS/Alonzo Adams-USA TODAY Sports

Oklahoma City Thunder 150-117 Boston Celtics

Milwaukee Bucks 123-113 Washington Wizards

Utah Jazz 115-117 Sacramento Kings

NBAOklahoma City ThunderMilwaukee BucksBoston CelticsUtah JazzWashington WizardsGiannis AntetokounmpoSacramento Kings

Berita Terkini