Jadwal Play-in NBA Hari Ini: Thunder vs Timberwolves dan Bulls vs Heat
FOOTBALL265.COM – Jadwal play-in NBA per Sabtu (15/04/23) sajikan laga seru antara Oklahoma City Thunder vs Minnesota Timberwolves dan Chicago Bulls vs Miami Heat.
Oklahoma City Thunder berhak lolos ke babak play-in NBA berikutnya setelah berhasil menggebuk New Orleans Pelicans 118-123 kemarin, Kamis (13/04/23).
OKC bakal berhadapan dengan Minnesota Timberwolves yang sebelumnya tumbang melawan Los Angeles Lakers dengan skor 108-102 pada Rabu (12/04/23) lalu.
Pertandingan ini kiranya bakal menjadi laga hidup mati antara OKC dan Timberwolves karena tim yang kalah tentu saja tidak akan bermain di babak play-off.
Pemenang dari laga play-in NBA ini nantinya akan menghadapi laga berat kontra peringkat nomor 1 klasemen NBA Wilayah Barat, Denver Nuggets.
Di sisi lain, Chicago Bulls memantapkan diri lolos ke babak berikutnya setelah mengalahkan Toronto Raptors dengan skor 105-109.
Sementara itu, Heat mau tidak mau akan menjalani laga hidup mati melawan Bulls setelah tumbang dari Atlanta Hawks dengan skor 105-116 sebelumnya.
Pemenang dari pertandingan ini nantinya akan menghadapi sang pemuncak klasemen NBA Wilayah Timur, Milwaukee Bucks.
Milwaukee Bucks tentu saja tak bisa dipandang sebelah mata sebab Giannis Antetokounmpo cs ini masih menjadi satu-satunya tim pada musim 2022-23 ini yang punya persentase kemenangan tim .707.
Simak jadwal play-in NBA pada Sabtu (15/04/23).
1. Jadwal Play-in NBA
Jadwal Play-in NBA, Sabtu, 15 April 2023
- Miami Heat vs Chicago Bulls (06:00 WIB)
- Minnesota Timberwolves vs Oklahoma City Thunder (08:30 WIB)
Peringatan!
*) Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu.
*) INDOSPORT TIDAK BERTANGGUNG JAWAB atas terjadinya perubahan jadwal.