x

Rekap Hasil NBA: Heat Perlebar Jarak, LA Lakers vs Stephen Curry

Selasa, 9 Mei 2023 14:18 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
Rekap hasil play-off NBA, Selasa (09/05/23), sajikan Miami Heat perlebar jarak dan Los Angeles Lakers vs Stephen Curry.

FOOTBALL265.COM – Rekap hasil play-off NBA, Selasa (09/05/23), sajikan Miami Heat perlebar jarak dan Los Angeles Lakers vs Stephen Curry.

Miami Heat berhasil memperlebar jarak kemenangan menjadi 3-1 setelah menang 109-101 atas New York Knicks di semifinal play-off NBA Wilayah Timur.

Miami Heat bahkan menjadi satu-satunya tim yang sudah mengantongi 7+ kemenangan di play-off yang mana belum ada tim yang mampu menyamainya saat ini.

Point Guard New York Knicks, Jalen Brunson, menjadi pendulang angka terbanyak di laga tersebut dengan raihan 32 poin, 4 rebounds, dan 11 assists.

Dengan demikian, Brunson menjadi pemain ketiga Knicks yang mampu mencetak 30p/10a dalam laga play-off NBA setelah Patrick Ewing dan Walt Frazier.

Baca Juga

Small Forward Heat, Jimmy Butler, menjadi penyumbang poin terbanyak kedua di laga tersebut dengan 27 poin, 6 rebounds, 10 assists, 2 steal, dan 2 blok.

Sementara itu, Bam Adebayo mencetak 23 poin, 13 rebounds, dan 10-17 Field Goals (FG) di laga itu serta menyamai torehan Dwayne Wade sebagai pencetak double-double di play-off terbanyak kedua oleh pemain Heat.

Baca Juga

Selain itu, Adebayo juga menjadi salah satu pemain Heat yang mengoleksi raihan 20/10 dalam laga play-off sebanyak 15+ selain LeBron James.

Gim 5 semifinal play-off NBA Wilayah Timur akan dihelat pada New York Knicks vs Miami Heat pada Kamis (11/05/23) pukul 06.30 WIB.

Sementara itu, di laga semifinal play-off NBA Wilayah Barat ada LA Lakers vs Stephen Curry yang mana Golden State Warriors kalah lagi.

Baca Juga

1. Lakers Pecundangi Golden State

Pertandingan LA Lakers vs Golden State Warriors 8 Mei 2023. Foto: Kirby Lee-USA TODAY Sports via REUTERS.

LA Lakers berhasil unggul 3-1 dalam series semifinal play-off NBA Wilayah Barat setelah menggebuk Golden State Warriors dengan skor 104-101.

Point Guard bernama Stephen Curry menjadi tulang punggung Golden State Warriors dengan catatan triple-doubles-nya, 31 poin, 10 rebounds, 14 rebounds.

Pria berusia 34 tahun tersebut menjadi satu-satunya pemain yang mengoleksi 100+ poin dalam kuarter keempat di play-off saat ini.

Sementara itu, LeBron James menjadi pendulang angka terbanyak di pertandingan itu dengan raihan 27 poin, 9 rebounds, dan 6 assists.

Dengan demikian, pria berjuluk The King menjadi pemain tertua dalam sejarah NBA yang mengoleksi torehan 25/10/5 dalam sebuah laga play-off.

Baca Juga

Anthony Davis menyusul sebagai pencetak poin terbanyak ketiga di laga itu dengan raihan 23 poin, 15 rebounds, steal, 10-16 FG.

Pria berjuluk AD itu dengan demikian menyamai Nikola Jokic dalam torehan 20/15 terbanyak di play-off NBA saat ini.

Baca Juga

Satu pemain yang tak boleh kelupaan disorot adalah Lonnie Walker IV yang menjaringkan 15 poin, 2 steal, 6-9 FG, dan 2-2 Free Throw (FT).

Lonnie Walker IV mencetak semua poinnya itu di kuarter keempat dan hampir menyamai torehan Golden State Warriors yang mengumpulkan 17 angka.

Gim 5 semifinal play-off NBA antara Golden State Warriors vs Los Angeles Lakers bakal kembali tersaji pada Kamis (11/05/23) pukul 09.00 WIB.

Baca Juga

Rekap hasil NBA per Selasa (09/05/23):

Miami Heat 109-101 New York Knicks

Los Angeles Lakers 104-101 Golden State Warriors

Sumber: Twitter/StatMuse

NBAMiami HeatNew York KnicksLos Angeles LakersStephen CurryGolden State WarriorsNBA PlayoffsBasket

Berita Terkini