Profil Cabang Olahraga Asian Para Games 2018: Catur

Minggu, 30 September 2018 20:03 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Arum Kusuma Dewi
© snpc.org.sg
Catur di ASEAN Para Games 2015. Copyright: © snpc.org.sg
Catur di ASEAN Para Games 2015.
Cara Bermain

Catur merupakan permainan strategi yang dimainkan oleh dua pemain yang menggunakan papan catur. Jenis papan yang dunakan untuk catur terdiri dari 64 kotak persegi yang terdidi delapan baris dan delapan kolom yang disusun berselang-seling.

Garis besarnya, jenis papan catur untuk atlet Asian Para Games 2018 tak jauh berbeda dengan papan catur pada umumnya.

Cara bermainnya pun tidak berbeda dengan pertandingan catur umum. Selama permainan berlangsung, pemain harus memindahkan buah caturnya sesuai dengan peraturan, sembari menyingkirkan buah catur lawan yang biasa disebut dengan istilah "memakan" atau "skakmat".

Kemenangan pemain ditentukan oleh keberhasilan pemain dalam melakukan skakmat. Selain skakmat, kemenangan juga bisa diperoleh apabila lawan menyerah secara sukarela. Biasanya disebabkan jumlah buah catur yang tidak seimbang.