FOOTBALL265.COM - Dua pedayung muda Indonesia, Mutiara Rahma Putri dan Melani Putri dipastikan gagal meraih medali Olimpiade Tokyo 2020 usai kembali finis di peringkat terakhir di babak repechage.
Sebelumnya, Mutiara/Melani yang turun di nomor Women’s Lightweight Double Sculls telah menjalani babak pertama heat 1 kemarin. Mereka harus puas finis di posisi keenam alias terakhir dengan catatan waktu 7 menit 52,57 detik.
Mutiara/Melani kembali berjuang di babak repechage. Sayangnya, Duo Putri kembali terpuruk dan ada di posisi terakhir dengan raihan waktu 8 menit 3,19 detik.
Mengutip dari laman resmi Olimpiade Tokyo 2020, Melani/Mutiara sudah tertinggal sejak 500 meter pertama. Mereka terpaut 7,05 detik dari peringkat pertama, Mary Reckford/Michelle Sechser (Amerika Serikat).
Kemudian, pada jarak 1000 meter, Mutiara/Melani tertinggal semakin jauh dengan selisih 18,02 detik. Memasuki 1500 meter, jarak dan selisih waktu pedayung Indonesia dengan peringkat pertama berubah menjadi 30,85 detik.
Hingga akhirnya memasuki garis finis di 2000 meter, Mutiara Rahma Putri dan Melani Putri berada di posisi terakhir babak repechage nomor ganda kelas ringan putri Olimpiade Tokyo 2020.
Sementara peringkat pertama diraih oleh pasangan dayung AS, Mary Reckford/Michelle Sechser dengan waktu 7 menit 21,25 detik. Disusul Ina Nikulina/Alena Furman (Belarusia) di peringkat kedua dengan 7 menit 26,99 detik, serta dan Chiaki Tomita/Ayami Oishi di peringkat ketiga dengan 7 menit 34,45 detik.
Adapun posisi keempat ditempati oleh Milka Kraljev/Evelyn Maricel (Argentina) dengan 7 menit 39,53 detik dan Nour Elhouda/Khadija Krimi (Tunisia) finis di posisi kelima dengan 7 menit 54,95 detik.