eSports

Pakai Joki dan di-Banned dari Turnamen MLBB, Louvre eSports Buka Suara

Rabu, 22 Juli 2020 10:55 WIB
Penulis: Martini | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Mobile Legends
Setelah sempat menuai cibiran lantaran tim Rev Louvre kedapatan menggunakan joki di turnamen Woman Star League, pihak Louvre eSports akhirnya buka suara. Copyright: © Mobile Legends
Setelah sempat menuai cibiran lantaran tim Rev Louvre kedapatan menggunakan joki di turnamen Woman Star League, pihak Louvre eSports akhirnya buka suara.

FOOTBALL265.COM - Setelah sempat menuai cibiran lantaran tim Rev Louvre kedapatan menggunakan joki di turnamen Woman Star League, pihak Louvre eSports akhirnya buka suara.

Woman Star League merupakan turnamen Mobile Legends (MLBB) Ladies season pertama, yang dilangsungkan oleh Indonesia Gaming League. Saat ini, Woman Star League sudah memasuki fase final.

Hanya saja, beberapa waktu lalu, salah satu pro player Belletron mengungkap fakta jika Rev Louvre menggunakan jasa seorang joki. Saat bermain, tangan mereka tidak aktif bergerak dalam sebuah tayangan video.

Alhasil, pihak Woman Star League langsung melakukan banned terhadap tim Rev Louvre, dan tidak diperkenankan ikut turnamen MLBB dalam tiga musim mendatang.

Namun nyatanya, pihak Louvre eSports menolak jika tim Rev Louvre adalah bagian dari mereka. Dalam sebuah unggahan di media sosial, mereka menyatakan tidak bertanggung jawab terhadap kasus ini.

"Louvre eSports hanya memiliki satu tim MLBB Ladies, yaitu Louvre Angels. Kami juga mempunyai Revindo yang kami ubah namanya menjadi Rev Louvre untuk MLBB pada tahun 2018," tertuang dalam laman Louvre eSports.

Kala itu, Louvre memang sempat berprestasi di ajang MPL Indonesia. Namun, semenjak slot MPL harus berbayar, maka tim Louvre memutuskan hengkang dan tidak aktif lagi di kompetisi Mobile Legends nasional.

© instagram.com/louvre_esports
Andalkan Joki hingga di-Banned dari Turnamen MLBB, Louvre eSports Buka Suara Copyright: instagram.com/louvre_esportsAndalkan Joki hingga di-Banned dari Turnamen MLBB, Louvre eSports Buka Suara

"Rev Louvre sudah tidak aktif lagi dan terakhir bermain di IENC untuk kepentingan SEA Games, dan bukan untuk ladies. Oleh karena itu, kami tidak bertanggung jawab jika ada tim yang memakai nama Rev Louvre."

Dengan demikian, dapat disimpulkan jika tim Rev Louvre yang saat ini mengikuti ajang Woman Star League (WSL), bergerak secara mandiri dan tidak berada di bawah naungan Louvre eSports.