Bangga! 5 Karakter Game Esports yang Terinspirasi dari Orang Indonesia
Beralih ke game Mobile Legends, ada sosok mitologi asli Indonesia, yaitu Gatotkaca yang menjadi inspirasi untuk membuat hero tank.
Gatotkaca adalah tokoh dalam Mahabharata, karya sastra yang ditulis oleh sastrawan asal India, dan di Indonesia dijadikan salah satu tokoh pewayangan. Wajar jika banyak yang menyebutkan jika hero ini berasal dari India.
Tapi dapat dipastikan jika hero Gatotkaca di game Mobile Legends adalah asli Indonesia. Karakter ini digambarkan berkepala gundul, sementara di Indonesia ia identik dengan pakaian hitam dan ornamen emas.
Kemudian, Gatotkaca dalam pewayangan Jawa memiliki kemampuan untuk terbang, sedangkan versi India tidak. Lalu, orang yang mendesain karakter ini di Mobile Legends ialah kartunis asal Indonesia, Yuniarto.
3. Kadita
Seperti Gatotkaca, Kadita adalah hero Mobile Legends yang terinspirasi dari sosok mitologi asal Indonesia, yaitu Nyi Roro Kidul.
Kadita tergolong sebagai hero yang sangat kuat. Skill ultimate-nya begitu dilepaskan, akan menghasilkan damage dan efek slow yang sangat mengganggu pergerakan lawan.
Kadita berperan sebagai Mage yang punya burst damage tinggi. Mobilitas dan immunity dari skill yang dimiliki, serta pasif yang dapat regenerasi HP, membuat ia sulit terbunuh.
Baru-baru ini, Kadita sudah dimasukkan ke dalam role Assasin, sehingga ia memiliki lebih banyak damage skill. Untuk meta saat ini, Kadita juga berperan sebagai Support.