Rumor! Indonesia Bakal jadi Tuan Rumah Mobile Legends World Championship M3
Hal ini pertama kali diungkapkan oleh Lu Khai Ben alias Sasa, mantan pemain ONIC Esports yang kini bermain untuk Team SMG Malaysia. Menurutnya, ia akan kembali ke Indonesia jika timnya lolos di M3 2021.
"Sudah lah, setelah pandemi kita ketemu lah," ucap Sasa saat bereuni dengan sejumlah mantan pemain ONIC Esports, yaitu Drian, Antimage, Psychoo, dan Udil di Nimo TV.
"Kapan ke Indonesia lu?" tanya Psychoo, mantan pemain ONIC Esports yang kini membela RRQ Hoshi di MPL Indonesia.
"Masih lama. Kalau M3 ikut, saya bisa ke Indonesia," jawab Sasa lagi.
"Lah, M3 emang di mana?" timpal Antimage, mantan pemain ONIC Esports yang saat ini berseragam EVOS Legend.
"Di Indonesia kan, dia bilang," balas Sasa.
Entah siapa informan yang dimaksud oleh Sasa, yang menyatakan jika M3 akan digelar di Indonesia, namun ini tentu menjadi kabar baik bagi penggemar eSports, sebab akan ada turnamen kelas dunia di akhir tahun ini.