eSports

Terkuak! Gamers Manis Ini Sempat Tolak 4 Tim Esports Sebelum Gabung BTR

Jumat, 15 Oktober 2021 11:25 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - TikTokers cantik Angie Marcheria mengaku pernah menolak empat tim eSports berbeda sebelum akhirnya berlabuh ke Bigetron.

Awalnya, Angie mengaku hanya seorang pelajar biasa yang gemar bermain TikTok. Seiring pandemi dan bertepatan dengan lulus sekolah, Angie pun mulai merintis karier.

Dara cantik berusia 19 tahun itu sempat ditawari masuk ke manajemen Baim Wong, hanya saja ia masih bimbang karena trauma masa lalu. Dia pernah mendapatkan hate comment.

Angie pun semakin galau ketika mendapat tawaran untuk bergabung ke tim eSports sebagai talent. Namun, dia belum percaya diri karena tak bisa bermain game eSports.

"Dulu tahun 2020 sempat ada tawaran, tapi aku belum tahu eSports. Jadi aku anggurin tuh, nggak aku balas, apaan sih ini, aku kan nggak bisa main game," ungkap Angie, saat menjadi bintang tamu dalam program Empetalk.

"Desember ada tawaran eSports lagi, karena aku penasaran, aku ketemu sama orangnya, dia jelasin banyak. Terus aku nanya, aku harus kabari kapan, dia kayak, terserah kamu, kapan aja," curhat Angie.

Kemudian, di 2021, Angie Marcheria kembali mendapat tawaran untuk masuk ke tim eSports. Ia mulai percaya diri, dan secara khusus berdoa untuk dipertemukan dengan tim eSports terbaik untuk kariernya.

"Januari, ada tim eSports lain yang nawarin. Inilah tawaran kedua dan lebih dalam lagi, aku kayak, apa beneran masuk eSports aja ya?" sebut alumni SMA Santa Ursula itu. 

"Aku berdoa dulu. Keesokannya, ada orang dari BTR yang DM aku, awalnya ditawari jadi talent, tapi bisa jadi brand ambassador. Semua ada plus minusnya gitu kan, dan minusnya dijawab sama BTR," ucap Angie.