13.4K
eSports
Rekap Hasil M3 2021: ONIC dan RRQ Tumbang, Harapan Indonesia Pupus
Finalis M3 2021
Dengan tersingkirnya ONIC Esports dan RRQ Hoshi, kini tersisa empat tim Mobile Legends terkuat yang bertarung untuk menjadi juara M3 2021 di Singapura.
Dari upper bracket, ada tim Bloodthirsty King alias BTK sebagai perwakilan Amerika Serikat, menghadapi ONIC PH dari Filipina.
Sementara di lower bracket, masih ada salah satu kandidat terkuat juara, Blacklist International asal Filipina, yang menantang tim tuan rumah, yaitu EVOS SG (Singapura).
Babak final upper dan lower bracket M3 2021 akan digelar hari ini, Sabtu (18/12/21), langsung dilanjutkan untuk babak grand final untuk menentukan siapa sang juara.