eSports

Kualifikasi Super Esports Series S2, Ribuan Tim MLBB dan PUBG Berebut Rp600 Juta

Jumat, 15 April 2022 19:34 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© Superchallenge/Megapro
Super Esport Series Season II Copyright: © Superchallenge/Megapro
Super Esport Series Season II
Super Esports Series Hadirkan Sharing Bareng Pro Player

Martin Sofian menambahkan, Super Esport Series diselenggarakan sebagai ajang unjuk kemampuan para komunitas eSports di berbagai daerah yang memiliki potensi diri.

Ia berharap kompetisi ini dapat menjadi batu loncatan untuk mendorong para player menapaki karier mereka di bidang esport, sampai ke turnamen tingkat internasional.

"Superchallenge yakin bahwa komunitas olahraga termasuk eSports ini biasanya menyimpan bibit-bibit berbakat dengan spirit Dare to Win," ucap Martin Sofian.

Kick off kualifikasi Super Esports Series Season 2 diselenggarakan mulai 16 April 2022 dan berakhir pada 26 Juni 2022.

Pertandingan kualifikasi disiarkan secara live di akun YouTube official Superchallenge.

Turnamen di fase ini diselenggarakan secara hybrid, memadukan sistem daring dan luring, dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan menyeluruh.

Tak hanya menjadi ajang unjuk kemampuan di ranah esports Mobile Legends dan PUBG, Super Esports Series Season 2 juga menjadi wadah edukasi dan saling menimba ilmu.

Superchallenge juga menggelar sharing session bersama sejumlah atlet eSports berprestasi, dalam kegiatan Ask The Super.

Diantaranya adalah Godiva dari tim Aura Esports dan Mute dari Bigetron Esports yang berbagi pengalaman seputar game Mobile Legends dan juga PUBG Mobile.