Wow! Ini 6 Sumber Kekayaan Livy Renata, Gamers Cantik yang Dijuluki Crazy Rich
Tak disangkal, Livy Renata memulai karier entertainment karena bermain TikTok, lalu direkrut untuk menjadi brand ambassador tim Alter Ego Esports beberapa tahun lalu.
Umumnya brand ambassador tim eSports diperkirakan bisa mengantongi hingga Rp20 juta dalam sebulan. Tugas utamanya adalah membuat konten dan merangkul fans tim Alter Ego.
Maka dari itu, untuk mendekati para fans, Livy Renata juga terjun ke dunia eSports dan bermain game online, seperti Mobile Legends, PUBG Mobile, hingga Valorant.
3. Model dan Endorse
Tak jauh berbeda, Livy Renata juga menjajal dunia model dan didapuk menjadi brand ambassador untuk sejumlah produk.
Bedanya, sebagai brand ambassador produk, ia lebih mengutamakan aktivitas di media sosial. Livy Renata memang cukup aktif bermain Instagram dan juga TikTok.
Livy juga memanfaatkan engagement di media sosialnya untuk menerima endorse.
4. Youtuber
Lekat dengan dunia entertainment dan eSports, tentu Livy Renata juga tertarik melebarkan sayapnya sebagai Youtuber.
Saat ini akun Youtube Livy Renata sudah mengantongi lebih dari 500 ribu subscriber, sehingga AdSense dan bayarannya pun tak main-main, sampai puluhan juta rupiah.
Apalagi, proses produksinya juga tidak terlalu sulit. Livy Renata lebih sering membuat konten seputar kehidupan harian, baik sebagai gamers maupun mahasiswi di luar negeri.