Profil 4 Tim yang Melaju ke Final Four Pro Futsal League 2018

Jumat, 4 Mei 2018 15:07 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
 Copyright:
SKN FC Kebumen

SKN FC merupakan debutan di babak final four Pro Futsal League 2018. SKN FC Kebumen lolos setelah menempati peringkat kedua di Grup A di bawah Vamos Mataram. SKN FC duduk sebagai runner-up grup dengan raihan 29 poin. 

SKN FC Kebumen bergabung di Pro Futsal League setelah pemilik Tim BJL 2000 Semarang memilih menjual slotnya kepada mereka. Baik SKN FC maupun BJL 2000 adalah tim dari Jawa Tengah. SKN FC pun ingin agar bakat-bakat futsal di Jawa Tengah bisa berkiprah di level nasional. 

Di bulan Juli lalu, mereka mengakuisisi BJL 2000 Semarang. Mereka pun mulai membangun tim dengan merekrut bakat-bakat muda dari Jawa Tengah, Bandung, dan daerah-daerah lainnya. Bahkan, tak sekedar bakat lokal yang mereka rekrut, tim ini juga berhasil mendapatkan bintang timnas futsal Malaysia, Khairul Effendy Bahrin. Khairul Effendy menjadi pemain asing pertama yang digaet tim peserta Pro Futsal League 2018. SKN FC Kebumen yang berada di grup A menjadi  tuan rumah di dua gelaran Pro Futsal League 2018, tepatnya di GOR Amongrogo, Yogyakarta.