Kalahkan Chinese Taipei, Timnas Indonesia U-20 Naik ke Peringkat Dua

Sabtu, 27 April 2019 20:36 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Timnas Futsal U-20 Indonesia sukses mengalahkan Chinese Taipei dengan skor telak 6-1 dalam lanjutan CTFA U-20 Futsal Invitational, sabtu (27/04/19).

Menghadapi Chinese Taipei yang notabene merupakan tuan rumah di Taoyuan Arena, Timnas Futsal U-20 sudah mampu mendominasi pertandingan sejak menit awal. 

Dominasi tersebut langsung membuahkan hasil di menit ketiga lewat lesatan yang diciptakan oleh Firman. Sempat beberapa kali gagal memanfaatkan peluang, Timnas Futsal U-20 Indonesia akhirnya baru bisa kembali menambah gol lewat pemain bernomor punggung 10, Dewa Rizki.

Setelah gol tersebut, berturut-turut M. Agung Pandega, M. Rizky Xavier dan Abdussalam mampu menambah keunggulan Timnas Futsal U-20 Indonesia. Sehingga skor 5-0 menghiasi papan skor di saat turun minum.

Di babak kedua, dominasi Timnas Futsal U-20 Indonesia tak mengendur. Namun sayangnya hanya satu gol berhasil mereka tambah, lewat lesatan Syaifullah.

Bahkan Chinese Taipei beberapa kali mampu mengancam gawang Indonesia yang dikawal Muhammad Wildan.

Beruntung hanya satu gol berhasil mereka ciptakan, Timnas Futsal U-20 Indonesia pun menyudahi laga dengan keunggulan 6-1.

Hasil tersebut membuat, anak asuh Kensuke Takahashi kini meduduki peringkat dua klasemen dengan tiga poin, tepat di bawah Iran yang kini memiliki poin sempurna, enam, hasil kemengan atas Jepang 3-2 di laga sebelumnya.

Mengenang Herlina Kasim, Sang Kartini Sepak Bola Indonesia

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Futsal Lainnya Hanya di INDOSPORT