Resmi! FIFA Mengusulkan Jadwal Baru Piala Dunia Futsal 2020

Rabu, 13 Mei 2020 13:08 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT
Biro dewan Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) akhirnya mengambil keputusan soal jadwal Piala Dunia Futsal 2020 yang akan digelar di Lithuania. Copyright: © INDOSPORT
Biro dewan Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) akhirnya mengambil keputusan soal jadwal Piala Dunia Futsal 2020 yang akan digelar di Lithuania.

FOOTBALL265.COM - Biro dewan Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) akhirnya mengambil keputusan soal jadwal Piala Dunia Futsal 2020 yang akan digelar di Lithuania.

Dilansir dari laman resmi FIFA, Piala Dunia Futsal 2020 di Lithuania akan diundur menjadi 12 September hingga 3 Oktober mendatang. 

Sejatinya, turnamen tersebut akan digelar pada 1 September hingga 4 Oktober 2020 mendatang. Namun semua agenda berubah karena adanya pandemi virus corona.

"Biro Dewan FIFA telah mengambil keputusan berikut sehubungan dengan acara FIFA: Piala Dunia FIFA Futsal Lithuania 2020 12 September - 3 Oktober 2021," tulis laman resmi FIFA.

Saat ini baru 13 tim yang sudah dipastikan lolos ke ajang Piala Dunia Futsal 2020 yakni dari zona Amerika Latin (Conmebol), Afrika (CAF), Oseania dan Eropa (UEFA).

Sementara itu di zona Asia (AFC), Amerika Utara dan Tengah (Concacaf) masih belum mengelar babak kualifikasi karena pandemi virus corona.

Timnas Futsal Indonesia memiliki peluang untuk tampil di Piala Dunia Futsal 2020 bila mampu menembus empat besar AFC Futsal Championship 2020.