x

Jadwal Lengkap Pro Futsal League dan Woman Pro Futsal League Hari Ini

Sabtu, 31 Maret 2018 07:38 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Para pemain Vamos Mataram melakukan selebrasi.

Pro Futsal League (PFL) 2018 telah memasuki pekan ke-6. Pertandingan tersebut nantinya akan berlangsung pada hari ini atau Sabtu (31/03/18) di GOR ITB Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.

Sementara itu, kompetisi Women Pro Futsal League (WPFL) pekan ke-11 juga akan dipertandingan pada hari yang sama. Di mana ada empat tim yang akan bertanding yakni, UPI Bandung, NPS FC Surabaya, Netic Ladies Cibinong dan Pansa FC Bantul.

Baca Juga

1. Big Match

SKN Kebumen vs Vamos Mataram.

Pada pekan ini juga hadir laga besar yang mempertemukan Vamos Mataram dengan Giga FC Kota Metro. Pertandingan ini pun menjadi kesempatan bagi Vamos untuk memantapkan posisinya di puncak klasemen.

Sementara itu dari kubu Giga, mereka diwajibkan mencuri poin penuh demi menjaga peluang lolos penysisihan Grup A. Jika Giga menelan kekalahan, maka langkah mereka akan sulit untuk menggusur SKN FC Kebumen di peringkat kedua.


2. Kejar Pucuk Klasemen

UPI Bandung

Dari kompetisi wanita, UPI Bandung pun memiliki ambisi besar untuk mencuri kemenangan atas NPS FC Surabaya. Hal itu dilakukan demi menyingkirkan Kebumen United Angels di posisi utama dengan torehan 31 poin.

Langkah UPI Bandung pun sangat terbuka, mengingat mereka baru menjalani 10 pertandingan dan mengoleksi 27 poin. Sementara itu, Kebumen United Angels telah memainkan 12 pertandingan.


3. Jadwal Pertandingan Grup A Pro Futsal League (PFL) Hari Ini

Pemain My Futsal Cosmo (kanan) berebut bola dengan pemain Dekings.

Berikut jadwal pertandingan Grup A Pro Futsal League (PFL) yang berlangsung hari ini:

09.00 WIB APK Samarinda vs SKN Kebumen

11.00 WIB Vamos Mataram vs Giga FC

13.00 WIB Dumai Riau vs DYVY Planet

15.00 WIB Dekings Bogor vs My Futsal Cosmo


4. Jadwal pertandingan Woman Pro Futsal League (WPFL) Hari Ini

JK Angels vs Netic

Berikut jadwal pertandingan Grup A Women Pro Futsal League (WPFL) yang berlangsung hari ini:

18.00 WIB UPI Bandung vs NPS Surabaya

20.00 WIB Netic Ladies Cibinong vs Pansa Bantul

FutsalVamos MataramPro Futsal League 2018Women Pro Futsal League 2018

Berita Terkini