FOOTBALL265.COM – Jadi ratu lompat jauh dan lompat jangkit Indonesia, Maria Natalia Londa, membidik emas keenam dalam partisipasi kedelapan di SEA Games 2023 Kamboja.
Pesta olahraga terbesar Asia Tenggara bertajuk SEA Games 2023 berlangsung pada 5 sampai 17 Mei 2023 di Phnom Penh, Kamboja, dengan total 46 cabang olahraga dipertandingkan.
Cabor atletik agaknya masih menjadi salah satu andalan Indonesia untuk meraih medali di ajang SEA Games 2023 mendatang.
Salah satu andalan yang ikut serta adalah Maria Natalia Londa. Atlet lompat jauh dan lompat jauh kelahiran Denpasar 29 Oktober 1990 itu masuk skuat Indonesia secara dramatis.
Melansir Antara, Maria Natalia Londa masuk skuat SEA Games 2023 setelah melampaui limit yang ditetapkan Persatuan Atletik Indonesia (PB PASI) pada Invitasi Atletik Nasional di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Selasa (11/04/23).
Maria Natalia Londa menorehkan lompatan sejauh 6,43 meter atau melewati limit yakni 6,30 meter. Secara total, ini adalah partisipasi kedelapan bagi Maria Natalia Londa di ajang SEA Games.
Mendapatkan kepercayaan untuk ikut serta skuat Indonesia di SEA Games 2023, Maria Natalia Londa mengaku bersyukur dan akan membidik emas keenamnya untuk level SEA Games 2023.
Sebelumnya, Maria Natalia Londa telah menorehkan lima medali emas SEA Games 2013 (lompat jauh, lompat jangkit), 2015 (lompat jauh dan lompat jangkit), serta 2019 (lompat jauh).
“Senang mendapatkan kepercayaan diri lagi. Semula sempat tidak dipanggil, tetapi akhirnya setelah invitasi Atletik Nasional saya secara otomatis lolos karena melampaui limit,” ujar Maria Natalia Londa melansir Antara.
“Di Kamboja menjadi SEA Games yang kedelapan. Selama ini sata terus berlatih. Target pribadi ingin lebih bagus dari catatan sebelumnya,” sambungnya.