32.6K

(VIDEO) 3 Kejadian Nyentrik di Dunia Tarung MMA

Selasa, 20 Juni 2017 20:54 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© RoughNRowdyBrawl
Kejadian memalukan yang dialami Travis Wolford dalam dunia tarung MMA. Copyright: © RoughNRowdyBrawl
Kejadian memalukan yang dialami Travis Wolford dalam dunia tarung MMA.
Petarung Buang Air Besar di Celana

Buang air besar di celana mungkin salah satu peristiwa yang tidak ingin dialami oleh orang berpikiran normal di dunia ini. Pasalnya, kejadian itu sungguh sangat memalukan dan membuat seseorang kehilangan wibawanya.

Sayangnya, hal tersebut harus dialami oleh seorang petarung MMA bernama Travis Wolford kala mengikuti ajang Ruckus In The Cage di West Virginia, Amerika Serikat pada Oktober 2015 lalu.

Saat itu dirinya bertarung menghadapi Daniel Cooper. Ketika laga memasuki ronde ketiga, Travis mendapat serangan bertubi-tubi dari Daniel. Wasit pun langsung mengambil inisiatif untuk menghentikan pertandingan, lantaran menilai Travis tidak bisa lagi bertarung.

Dengan semangat sportivitas, Daniel pun membantu Travis untuk berdiri. Namun, ketika berdiri dengan kedua kakinya, tiba-tiba saja ada sesuatu berwarna kecokelatan yang jatuh dari celana Travis.

Tanpa perlu mendapat penjelasan, Daniel yang semula ingin memeluk Travis pun langsung mundur. Parahnya, karena Travis terus bergerak, bercak kecokelatan itu jadi menyebar ke beberapa wilayah ring.

Wasit pun sampai dibuat menggelengkan kepala lantaran tidak menyangka pertandingan yang dipimpinnya berakhir dengan salah satu kejadian paling menjijikan dalam profesinya.