McGregor dan Khabib Terjun Bebas di Ranking Terbaru UFC

Sabtu, 5 Januari 2019 15:52 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

FOOTBALL265.COM- Secara mengejutkan Conor McGregor harus tersungkur hingga peringkat ke sembilan dalam ranking pegulat terbaik yang baru saja dikeluarkan oleh UFC di situs mereka.

Menariknya, Khabib Nurmagomedov juga turut mengalami penurunan pada ranking tersebut.

Rangkin ini sendiri, merupakan hasil penilaian dari beberapa panelis yang telah dipercayai UFC. Terdapat beberapa aspek dalam penilaian ini, mulai dari banyaknya pertandingan, hingga kemenangan.

Ya, bila menilik dari kedua aspek tersebut, peringkat yang dimiliki oleh McGregor sangatlah wajar. Mengingat pegulat berjuluk The Notorious ini hanya memainkan satu pertandingan saja sepanjang 2018 berlangsung. 

Begitu pula dengan Khabib yang hanya memainkan dua pertandingan saja di tahun lalu. Akan tetapi, yang membedakan, Khabib berhasil menyapu bersih dua pertandingan tersebut.

Disisi lain, peringkat pertama berhasil dikuasai oleh Daniel Cormier. Disusul oleh Jon Jones di tempat kedua, naik satu peringkat dan menggeser Khabib. 

Ya, 2018 memang merupakan tahunnya untuk Daniel Cormier dan Jon Jones. Keduanya berhasil beberapa kali menguasai acara utama UFC.

Walau tidak seheboh Khabib dan McGregor, baik Daniel ataupun Jones mampu melahirkan panggungnya sendiri.

Terus Ikuti Update Berita UFC Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM