Mengenal Oscar Yaqut, Petarung MMA yang Juga Anggota TNI Punya Kemampuan Jempolan
ONE Championship akan menghelat ONE: NO SURRENDER di Bangkok, Thailand pada Jumat, 31 Juli 2020, setelah harus rehat selama lima bulan.
Meski kondisi dunia saat ini belum benar-benar pulih dan harus mengikuti anjuran protokol kesehatan, Oscar berharap pertandingan ONE Championship bisa menyajikan pertarungan yang lebih menarik sehingga tetap menghibur penonton yang belum bisa menyaksikan langsung.
Pada laga puncak, Oscar mengaku menjagokan Rodtang Jitmuangnon untuk mempertahankan sabuk Juara Dunia ONE Flyweight Muay Thai dari tantangan Petchdam Petchyindee Academy.
"Jagoan saya Rodtang Jitmuangon karena memiliki power. Prediksi saya dia menang pada ronde ketiga dengan pukulan," pungkas Oscar.
Ajang One Championship bertanjuk ONE: NO SURRENDER dapat disaksikan melalui ONE Super App, Vidio, MAXStream dan SCTV.