FOOTBALL265.COM – Petarung Mixed Martial Arts (MMA), Peter Stanonik harus dilarikan ke rumah sakit setelah alat vitalnya terkena tendangan maut oleh Raymond Daniels selaku lawannya.
Nasib sial yang dialami oleh Stanonik terjadi saat bertarung di preminaly card Bellator MMA 245 pada akhir pekan lalu, saat pertarungan baru berjalan dalam dua ronde.
Pertandingan harus dihentikan setelah Daniels, yang merupakan petarung senior mengerahkan tendangan berputar yang mendarat tepat di selangkangan Stanonik.
Melansir dari laman MMA Junkie, Stanonik dengan ajaib masih mampu bangkit dan melanjutkan duel, setelah beristirahat selama lima menit untuk meredakan rasa sakit yang dirasakannya.
Namun pertarungan harus kembali dihentikan setelah laga baru berjalan selama beberapa detik, karena Raymond Daniels kembali melakukan tendangan berputar, di mana kali ini kaki kanannya mengenai buah zakar Stanonik.
Two back-to-back spinning back kicks to the groin end Raymond Daniels vs. Peter Stanonik in a no-contest. Ouch. 🙈💥🥜 x2 #Bellator245
— MMA Junkie (@MMAjunkie) September 12, 2020
🎥: @BellatorMMA | Full results: https://t.co/ABeuCE53xh pic.twitter.com/5zxqdy0dtQ
Petarung asal Amerika Serikat itu pun langsung mengerang kesakitan, dan pihak medis memutuskan bahwa Stanonik tidak bisa melanjutkan pertarungan dan harus dilarikan ke rumah sakit setempat.
Berdasarkan informasi terbaru, Stanonik mengalami memar dipangkal pahanya, ia pun sudah dinyatakan membaik dan dibolehkan untuk beristirahat di rumahnya.
“Saya di rumah sakit, bagian vital saya semuanya sudah diobati, dan saya mengalami memar di pangkal paha. Saya sedang menunggu mobil saya untuk pulang ke rumah,” kata Stanonik.
Peter Stanonik sendiri memiliki catatan rekor kemenangan yang tak terlalu buruk yakni 4-4-0. Sementara Raymond Daniels memiliki catatan 2-1-0 dalam kariernya.