FOOTBALL265.COM – Francis Ngannou menyatakan bahwa dirinya siap berduel melawan ‘dewa’ UFC, Jon Jones, usai berhasil merebut gelar juara kelas berat.
Francis Ngannou berhasil menjadi juara dunia baru di kelas berat (heavyweight) UFC, usai merebut gelar dari Stipe Miocic di UFC 260, Minggu (28/03/21) kemarin.
Petarung berjuluk The Predator itu mengalahkan Miocic dalam waktu yang cukup singkat yakni lewat pukulan KO dan terjatuh di ronde kedua, membuat Ngannou akhirnya mampu merebut sabuk gelar juara yang sempat dipertahankan Miocic sebanyak tiga kali.
Menjadi raja baru di kelas berat pun membuat petarung asal Kamerun itu langsung mendapatkan tantangan dari Jon Jones, salah satu petarung veteran terhebat di UFC saat ini.
Jon Jones sendiri baru saja menanggalkan gelar kelas berat-ringan (light-heavyweight) untuk naik ke divisi kelas berat dan langsung membidik sabuk gelar juara.
Tanpa ragu, Ngannou pun langsung menerima tawaran tersebut dan siap duel melawan jagoan kelas berat lainnya termasuk Jon Jones.