Profil Negara Asian Games 2018: Indonesia

Bulutangkis menjadi cabang olahraga unggulan bagi tuan rumah Indonesia. Sejak pertama kali dipertandingkan di Asian Games 1962 Jakarta, Bulutangkis menjadi cabang andalan Indonesia untuk mendulang medali emas.
Saat itu, tim bulutangkis Indonesia meraih 5 medali emas, 3 medali perak, dan 3 medali perunggu. Sejak saat itu, Indonesia sudah meraih 26 medali emas, 25 medali perak, dan 40 medali perunggu di cabang olahraga bulutangkis Asian Games.
Pada Asian Games 2014, Indonesia meraih 2 medali emas dan 1 medali perak, dan 1 medali perunggu cabor bulutangkis. Medali emas diraih ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari.
Medali perak didapat ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Sedangkan medali perunggu diraih oleh Praveen Jordan/Debby Susanto.
Di Asian Games 2018, tim bulutangkis Indonesia diharapkan kembali meraih medali emas untuk mendongkrak posisi Indonesia di tabel perolehan medali.