Paling Sukses, Ini 3 Atlet Peraih Bonus Terbesar Asian Games 2018

Selasa, 4 September 2018 17:00 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© INDOSPORT
Atlet peraih bonus terbesar Asian Games 2018 diantaranya Jonatan Christie. Copyright: © INDOSPORT
Atlet peraih bonus terbesar Asian Games 2018 diantaranya Jonatan Christie.

FOOTBALL265.COM - Perhelatan olahraga terbesar se-Asia, Asian Games 2018, telah sukses berlangsung di Jakarta dan Palembang. 

Prestasi Indonesia pun begitu fantastis. Kontingen Indonesia berhasil membukukan 98 perolehan pundi-pundi medali yang mencakup 31 medali emas, 24 medali perak, dan 43 medali perunggu. 

Perolehan tersebut merupakan hasil terbaik yang pernah ditorehkan Indonesia selama mengikuti gelaran Asian Games.
Dan seperti yang dijanjikan oleh pemerintah sebelumnya, para atlet yang berkontribusi dalam menyumbangkan medali akan diberikan bonus uang berjumlah besar.

Pemerintah sendiri mengalokasikan dana sebesar 210 miliar Rupiah untuk para atlet yang berprestasi dalam gelaran Asian Games ke-18 ini. Berikut sejumlah nama atlet yang memperoleh bonus uang dengan nilai terbesar.