FOOTBALL265.COM - Tak kalah dari Asian Games 2018, ajang Asian Para Games 2018 ternyata punya beragam pernak-pernik unik yang bisa dinikmati para penikmat ajang tersebut nanti.
Dalam peluncuran resminya di GBK Arena, Senayan, Jakarta pada Rabu (04/10/18) lalu, Ketua INAPGOC Raja Sapta Oktohari mengungkapkan bahwa pernak-pernik ajang itu menjadi representasi semangat para atlet.
"Merchandise ini diproduksi sebagai lambang ekspresi cinta Indonesia sebagai bangsa yang bangga menjadi tuan rumah dari perhelatan internasional ini," ungkapnya.
Penjualan pernak pernik Asian Para Games 2018 nantinya tak hanya akan berpusat area Gelora Bung Karno, namun juga di Para Village, Kemayoran, Jakarta.
Namun berbeda dengan Asian Games 2018, nantinya pernak pernik Asian Para Games ini tidak akan dijual di luar dua area yang telah ditentukan oleh pihak INAPGOC.
"Untuk menghindari kehabisan merchandise seperti Asian Games kemarin, INAPGOC sendiri memutuskan untuk tidak menjualnya di minimarket di luar," kata Raja.
Ada beragam pernak-pernik seperti tas pinggang, kaos polo, T-shirt, tote bag, balon tepuk, sandal, stiker, buku tulis, hingga jaket dapat dibeli oleh masyarakat yang menyaksikan Asian Para Games 2018.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM