Oase

SEOCON Dorong Industri Olahraga Gunakan Digital Marketing

Rabu, 26 Februari 2020 21:37 WIB
Penulis: Martini | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Martini/INDOSPORT
Jon Earnshaw dan Jono Alderson memaparkan tentang SEO dan Digital Marketing, dipimpin Ryan Kristo Muljono dalam acara SEO Conference di Mall Kota Kasablanka, Rabu (26/02/20) siang. Copyright: © Martini/INDOSPORT
Jon Earnshaw dan Jono Alderson memaparkan tentang SEO dan Digital Marketing, dipimpin Ryan Kristo Muljono dalam acara SEO Conference di Mall Kota Kasablanka, Rabu (26/02/20) siang.

FOOTBALL265.COM - Ryan Kristo Muljono, selaku penulis buku Digital Marketing Concept memberikan pendapatnya soal industri olahraga di Indonesia dan kaitannya dengan SEO.

Seperti kita ketahui sebelumnya, Indonesia sebagai negara dengan potensi olahraga yang majemuk, dan di tiap-tiap daerah memiliki atlet-atlet dengan kemampuan yang bisa saja bersaing di ranah internasional.

Namun sayangnya, tak banyak pihak luar yang melirik potensi atlet-atlet Indonesia, dan belum mau memberikan dukungan karena minimnya upaya pihak setempat untuk mempromosikan industri olahraga di Tanah Air.

Sejauh ini, hanya cabang olahraga bulutangkis yang mampu berbicara banyak dari sisi prestasi dunia, dan cabang olahraga sepak bola yang mulai berkembang, setelah Indonesia dipastikan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Padahal, jika cabang olahraga lainnya mampu memanfaatkan ranah digital dengan baik, bukan tidak mungkin jika Indonesia akan menjadi tolok ukur atau kiblat industri olahraga dunia.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ryan Kristo Muljono, penulis buku Digital Marketing Concept, saat ditemui di sesi konferensi pers SEO Conference 2020 di Mall Kota Kasablanka, Rabu (26/02/20).

"Indonesia secara geografis sangat luas, penduduknya besar, dan olahraga adalah salah satu industri yang diminati hampir banyak orang," papar Ryan Kristo kepada awak redaksi berita olahraga INDOSPORT sebelumnya.

"Sangat bagus kalau mereka bisa menggunakan digital marketing untuk beberapa industri olahraga, karena sejauh ini baru beberapa saja yang mungkin paling sering dibahas, yaitu mengenai sepak bola, lari, bola basket," tambahnya.

Selain dari pihak federasi yang bersentuhan langsung dengan berbagai cabang olahraga, Ryan Kristo juga mendorong pihak lainnya, termasuk masyarakat umum untuk mengenalkan potensi olahraga Indonesia ke kancah internasional via internet dan digital marketing.