FOOTBALL265.COM – Penyebaran wabah virus corona sudah masuk ke Indonesia, sebagaimana dikonfirmasi oleh Presiden Joko Widodo hari ini, Selasa (02/03/20). Warga indonesia yang gemar berpergian pun perlu waspada terhadap penyebaran virus corona ini, dengan cara menjaga kesehatan.
Menjaga kesehatan salah satunya dengan cara berolahraga. Tetapi, jika Anda tidak memiliki waktu untuk berolahraga di luar atau tak mau banyak berpergian, berikut 5 tips olahraga yang dapat Anda lakukan di rumah.
1. Menari
Menari dapat membakar kalori, dan menyehatkan jantung. Sekaligus juga meningkatkan daya tahan tubuh hasil dari pembakaran kalori yang terdapat di tubuh.
2. Bermain Lompat Tali
Tidak hanya perempuan, laki-laki dapat bermain lompat tali. Lompat tali dapat memperkencang otot betis kalian sekaligus meningkatkan daya tahan tubuh terhadap virus.
3. Membersihkan Rumah
Membersihkan rumah dapat menjadi latihan fisik, terutama menyapu dan mengepel. Selain rumah kalian menjadi bersih, imun tubuh juga akan menguat.
4. Angkat Beban dengan Botol Air
Jika kalian ingin melakukan latihan untuk bagian tubuh lengan, bahu, dan punggung, kalian dapat mengisi botol air bekas dengan air sesuai kebutuhan kalian, lalu lakukan itu seperti di pusat kebugaran.
5. Melangkah di Tangga
Latihan ini sangat mudah dilakukan di rumah, dan membuat tubuh kalian aktif dan sehat. Meskipun kalian tidak memiliki tangga di rumah, kalian dapat mensiasatinya dengan tumpukan buku bekas.
Dengan menjaga tubuh tetap aktif dan sehat, dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh kalian untuk menangkal penyebaran virus corona.
Penulis: Yudha Hariyanto