Gondol Emas Sekaligus Pecahkan Rekor Dunia, Atlet Panjat Tebing Indonesia Akui Diluar Target

Sabtu, 29 Mei 2021 19:34 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
 Copyright:
Final Ulangan di Asian Championship Bogor 2019

Final antara Veddriq dan Kiromal ini mengulang momen di Asian Championship di Bogor 2019.

Kala itu Veddriq juga mampu membukukan catatan waktu yang luar biasa yakni 5,406 detik, sekaligus memboyong medali emas. Ia mengalahkan kompatriotnya, Kiromal Katibin yang meraih waktu 5,547 detik.

Sementara tempat ketiga diduduki atlet asal Polandia Marcin Dzienski yang mengalahkan atlet tuan rumah John Brosler dengan catatan waktu 5,84 detik berbanding 6,89 detik.

Sementara itu, di partai final putri IFSC Climbing World Cup, Salt Lake City (USA) 2021 posisi pertama ditempati atlet Polandia Aleksandra Miroslaw dengan waktu 7,38 detik.

Dia mengalahkan atlet tuan rumah Emma Hunt yang menorehkan catatan waktu 7,53 detik. Posisi ketiga diduduki Miho Nonaka dari Jepang dengan catatan waktu 8,95 detik.