1.8K
Pejabat Kabinet Jepang Tak Hadiri Pembukaan Olimpiade karena Pandemi Covid-19
© Grafis:Frmn/Football265.com
Tokyo Darurat COVID-19
Tokyo sendiri saat ini tengah dihantui dengan gelombang virus corona baru. Infeksi COVID-19 di Jepang semakin parah dengan kemunculan varian Delta.
Tercatat, sehari sebelum upacara pembukaan, kota tuan rumah melaporkan 1.979 kasus baru. Ini merupakan angka tertinggi di Tokyo sejak Januari 2021.
Upacara pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 ini mengusung tema 'Moving Forward: United by Emotion'. Ini merujuk pada pandemi COVID-19, lewat cerminan tema 'Moving Forward', yang melengkapi slogan Olimpiade Tokyo 2020 'United by Emotion'.
Di Indonesia, upacara pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 rencananya akan disiarkan langsung oleh TVRI pada hari Jumat (23/07/21) pukul 18.00 WIB.