Lobi-lobi KOI Sukses, WADA Melunak dan Beri Keringanan untuk Indonesia
Diketahui, WADA menjatuhkan sanksi pada LADI setelah dinilai tidak patuh pada aturan dan program anti-doping. Sanksi tersebut berdampak kepada hak-hak Indonesia di olahraga internasional.
Di antaranya, bendera Merah Putih tak diizinkan berkibar di berbagai event tingkat regional, kontinental atau kejuaraan dunia, dan Indonesia juga tak boleh menjadi tuan rumah untuk event olahraga internasional.
Namun, Raja Sapta Oktohari membujuk WADA agar sanksi Indonesia bisa ditangguhkan, sebab dalam setahun ke depan, KOI memiliki banyak agenda olahraga untuk digelar di Indonesia.
“Saya mengatakan kepada WADA, kami tidak punya waktu selama setahun, karena KOI berencana membawa banyak event olahraga internasional ke Tanah Air," vetus Okto.
"Mereka mengatakan semua sanksi bisa segera ditangguhkan selama LADI mampu menyelesaikan pending matters. Hal ini yang sedang dikebut. Bola sudah ada di kita saat ini, LADI harus bergerak cepat,” tegasnya.