FOOTBALL265.COM - Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) menjelaskan sistem protokol kesehatan (prokes) untuk gelaran SEA Games 2022 di Hanoi, Vietnam.
Multi event olahraga negara Asia Tenggara, SEA Games 2022 yang akan digelar di Hanoi ini bakal menerapkan sistem bubble atau gelembung yang terbagi di enam kluster.
Sekretaris Jenderal Komite Olimpiade Indonesia, Ferry J. Kono menyampaikan Panitia Penyelenggara SEA Games Vietnam (VISGOC) telah memberikan sosialisasi itu.
"Sistem bubble atlet dibagi per cabang olahraga, negara, dan gender. Satu hotel akan ditempati cabor yang sama. Lantai untuk atlet putra dan putri juga dipisahkan."
"Panitia juga akan melakukan swab antigen berkala setiap tiga hari, sebagai langkah deteksi dini dan menyediakan sarana dan tenaga medis di setiap hotel," kata Ferry.
Meski demikian, kata Ferry, NOC Indonesia masih menunggu kejelasan lebih lanjut dari tuan rumah. Salah satunya terkait technical handbook (THB) yang dirasa belum rinci.
SEA Games 2022 terbagi di enam kluster, di mana kota Hanoi menjadi pusat. Sementara lima kota lainnya adalah Hai Phong, Bac Ninh, Hai Duong, Quang Ninh, dan Ha Nam.
"Jarak kota tersebut dari Hanoi sangat berjauhan, sekitar 30-150 km. Kami minta hal itu dipertegas dalam THB yang direvisi dan berharap bisa segera dikirim ke NOC."
"Sehingga kami tahu bagaimana kesiapan panitia SEA Games terkait transportasi, baik untuk NOC, CdM, maupun atlet," ujar Ferry.
Sebagai informasi, ini adalah kali pertama Vietnam menggelar SEA Games sejak 2003. SEA Games 2022 akan mempertandingkan 40 cabang olahraga dan 526 nomor event.