Update Terbaru Jadwal dan Venue ASEAN Para Games di Wilayah Solo Raya
Presiden NPC Indonesia, Senny Marbun, menjelaskan proses pemilihan kota Solo sebagai tuan rumah ASEAN Para Games 2022. Awalnya, ajang ini akan dihelat di Jakarta, berkaca pada kesuksesan ASIAN Para Games 2018 lalu.
Namun, NPC Indonesia kemudian mengusulkan kota Solo sebagai tuan rumah. Selain menjadi pusat dari segala persiapan Ni Nengah Widiasih dkk., pada ASEAN Para Games 2011 lalu, Solo juga sukses menjadi tuan rumah.
"Usulan agar Solo menjadi tuan rumah Asean Para Games ini kemudian disetujui Presiden Jokowi," ungkap Senny Marbun.
Setelah koordinasi dengan pemerintah pusat rampung, NPC Indonesia juga sudah beberapa kali bertemu Walikota Solo, Gibran Rakabuming. Dari tahapan tersebut sudah muncul kesepakatan agar ASEAN Para Games 2022 di Solo berjalan sukses.
Kepastian ini memberi semangat pada atlet-atlet Tanah Air untuk meraih prestasi gemilang di ASEAN Para Games 2022. Ajang ini sempat batal digelar di Filipina.